DIGITAL LIBRARY



JUDUL:HUBUNGAN ANTARA REGULASI DIRI DALAM BELAJAR DENGAN KESEJAHTERAAN PSIKOLOGIS PADA SISWA SMAN BANUA KALIMANTAN SELATAN BILINGUAL BOARDING SCHOOL
PENGARANG:NURNAFIASARI CAHAYATI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-10-27


ABSTRAK

 

 

HUBUNGAN ANTARA REGULASI DIRI DALAM BELAJAR

DENGAN KESEJAHTERAAN PSIKOLOGIS PADA SISWA SMAN

BANUA KALIMANTAN SELATAN BILINGUAL BOARDING SCHOOL

 

Nurnafiasari Cahayati

Siswa dalam sekolah berasrama perlu menjalani proses belajar dengan baik, namun seringkali kesulitan beradaptasi dengan lingkungan, sehingga diperlukan adanya kesejahteraan psikologis yang baik. Kesejahteraan psikologis yang baik berkaitan dengan regulasi diri dalam belajar yang baik pula. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan regulasi diri dalam belajar dengan kesejahteraan psikologis pada siswa kelas XI dan XII SMAN Banua Kalimantan Selatan Bilingual Boarding School. Subjek dalam penelitian ini sebanyak 116 siswa yang ditentukan menggunakan teknik simple random sampling. Metode pengumpulan data menggunakan skala penelitian berupa skala regulasi diri dalam belajar dan skala kesejahteraan psikologis. Metode analisis data menggunakan korelasi pearson product moment. Hasil analisis data  menunjukkan bahwa nilai korelasi r = 0,548  dengan sig. 0,000 (p < 0,05) artinya terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara regulasi diri dalam belajar dengan kesejahteraan psikologis pada siswa SMAN Banua Kalimantan Selatan Bilingual Boarding School.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI