DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Mengembangkan Kognitif Dalam Mengenal Berbagai Macam Huruf Menggunakan Stimatch Panel Pada Kelompok B1 Paud Terpadu Al Lathif Banjarmasin
PENGARANG:RIZKA AMELIA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-10-27


ABSTRAK

 

Rizka Amelia 2021, Mengembangkan Kognitif dalam Mengenal Berbagai Macam Huruf Menggunakan Stimatch Panel pada Kelompok B1 Paud Terpadu Al Lathif Banjarmasin. Skripsi Program Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Pembimbing Drs. H. Ramadi, M.Pd.

Kata Kunci : Mengenal Berbagai Macam Huruf Menggunakan Stimatch Panel

Mengenal berbagai macam huruf merupakan hal yang mendasar bagi pendidikan anak usia dini. Hal tersebut agar membantu anak dalam berinteraksi dengan lingkungan, mampu merangkai huruf menjadi sebuah kalimat yang bermakna serta mampu melafalkan atau menyebutkan bunyi huruf dengan benar. Masalah penelitian yaitu pengentahuan mengenal berbagai macam huruf masih rendah. Salah satu upayanya adalah menggunakan Stimatch Panel(Model Talking Stick kombinasi Make A  Match dan Media Papan Flannel). Adapun tujuan penelitian yaitu untuk mendiskripsikan aktivitas guru, aktivitas anak dan menganalisis hasil perkembangan kognitif.

Metode yang digunakan yaitu kualitatif dengan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK), yang dilakukan 2 siklus dengan masing-masing siklus terdiri dari dua pertemuan. Subjek penelitian adalah kelompok B1 PAUD Terpadu Al Lathif  sebanyak 13 anak. Instrumen yang digunakan yaitu lembar pengamatan terkait aktivitas guru, aktivitas anak, dan hasil perkembangan. Sedangkan analisis data menggunakan deskriptif kualitatif.

Temuan ini menunjukkan aktivitas guru mengalami peningkatan mencapai kategori “Sangat Baik” aktivitas anak secara klasikal mencapai persentase 100% dengan kategori “Sangat Aktif”. Dan hasil perkembangan anak secara klasikal meningkat dari siklus I pertemuan I 29% menjadi 100% anak sudah berkembang pada siklus II pertemuan 2.

Disimpulkan bahwa model Stimatch Panel berhasil memperbaiki kualitas guru, meningkatkan aktivitas anak, dan hasil perkembangan yang optimal. Disarankan penggunaan model Stimatch Panel sebagai referensi pembelajaran efektif guna mewujudkan hasil perkembangan kognitif lebih baik.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI