DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH RASIO PASAR DAN RASIO PROFITABILITAS TERHADAP RETURN SAHAM DI BURSA EFEK INDONESIA DAN BURSA EFEK MALAYSIA (Studi Pada Perusahaan Industri Manufaktur Periode 2016-2019)
PENGARANG:APRIANI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-10-29


ABSTRAK

Apriani (2021) Pengaruh rasio pasar dan rasio profitabilitas terhadap return saham di bursa efek Indonesia dan bursa Efek Malaysia (studi pada perusahaan manufaktur periode 2016-2019). Pembimbing: Meina Wulansari Yusniar.

Penelitian ini menguji dan membuktikan secara empiris Pengaruh Rasio Pasar Dan Rasio Profitabilitas Terhadap Return Saham di Bursa Efek Indonesia Dan Bursa Malaysia. Penelitian ini termasuk dalam penelitian kausal menunjukkan hubungan bersifat sebab akibat atau hubungan yang mempengaruhi dan mempengaruhi antar variabel yang diteliti.

Populasi yang digunakan pada penelitian ini adalah seluruh data perusahaan Manufaktur sektor industri dan konsumsiyang termasuk dalam Bursa Efek Indonesia dari seluruh perusahaan Manufaktur sektor industial products & services di Bursa Efek Malaysia periode 2016-2019. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling yaitu teknik penentuan sampel dengan berbagai pertimbangan atau kriteria-kriteria tertentu. Teknik analisi data menggunakan pendekatan kuantitatif, yaitu menganalisis pengukuran fenomena ekonomi yang merupakan gabungan antara teori ekonomi (informasi laporan keuangan).

Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan return saham di Bursa Efek Indonesia dan Bursa Efek Malaysia pada tahun 2016 – 2019. Hal ini dikarenakan kedua pasar modal ini memiliki terintegasi dengan baik, sehingga pola kenaikan atau penurunan dari return saham akan terjadi secara bersama-sama atau hamper bersamaan.

 

Kata Kunci: Pengaruh Rasio Pasar, Rasio Profitabilitas, Return Saham

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI