DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENERAPAN MODEL PROJECT BASED LEARNING TERINTEGRASI STEAM UNTUK MELATIH KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DAN LITERASI SAINS PADA MATERI ASAM BASA
PENGARANG:NIKEN AYU IRENDANI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-11-02


Telah dilakukan penelitian tentang penerapan model Project-Based Learning terintegrasi STEAM (science, technology, engineering, art, mathematic) (PjBL-STEAM) pada materi asam basa untuk melatih kemampuan berpikir kreatif dan literasi sains peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaaan (1) keterampilan berpikir kreatif, (2) kemampuan literasi sains peserta didik yang menerapkan model PJBL-STEAM dengan metode pembelajaran konvensional pada materi asam basa dan (3) mengetahui respon peserta didik terhadap pembelajaran asam basa menggunakan model pembelajaran PjBL-STEAM. Metode penelitian ini adalah Quasi Experiment dengan desain Nonequivalent Control Group. Sampel penelitian terdiri atas 26 orang untuk kelas eksperimen dan 20 orang untuk kelas kontrol. Pengumpulan data menggunakan instrumen tes untuk mengukur keterampilan berpikir kreatif dan literasi sains, sedangkan angket digunakan untuk mengukur respon peserta didik. Data penelitian diuji dianalisis menggunakan teknik analisis statistik deskriptif dan staitistik inferensial Mann-Whitney. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Terdapat perbedaan keterampilan berpikir kreatif yang signifikan (2) Terdapat perbedaan kemampuan literasi sains yang signifikan antara peserta didik yang belajar menggunakan model pembelajaran PjBL-STEAM dengan peserta didik yang belajar dengan metode konvensionalpada materi asam basa (3) Peserta didik memberikan respon yang sangat positif terhadap pembelajaran yang menggunakan model pembelajaran PjBL-STEAM.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI