DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial pada Perusahaan dengan Tingkat Leverage Tinggi dalam Perspektif Teori Legitimasi (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2014-2017)
PENGARANG:MONA LISA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-11-03


 

ABSTRAKSI

 

 

 

            Mona Lisa (2019) Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial pada Perusahaan dengan Tingkat Leverage Tinggu dalam Perspektif Teori Legitimasi (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2014-2017). Pembimbing : Rawintan E. Binti

 

 

 

            Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana perusahaan dengan leverage tinggi melakukan dan mengungkapkan tanggung jawab sosialnya secara luas. Populasi penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2017. Pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling sehingga didapatkan 11 perusahaan yang memenuhi kriteria. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder dan alat analisis yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa perusahaan dengan tingkat leverage tinggi tidak berusaha melegitimasi perusahaannya dengan melakukan dan mengungkapkan lebih luas kegiatan-kegiatan tanggung jawab sosial perusahaan.

 

 

 

 

 

Kata Kunci : Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial, Leverage, Perspektif Teori  Legitimasi

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI