DIGITAL LIBRARY



JUDUL:HIBRIDISASI INDUK DARI RAWA TADAH HUJAN DAN RAWA MONOTON TERHADAP KELANGSUNGAN HIDUP LARVA IKAN PAPUYU (Anabas testudineus Bloch)
PENGARANG:ABDUL HAKIM
PENERBIT:FAKULTAS PERIKANAN
TANGGAL:2018-02-26


Tujuan  dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi hasil hybrid terhadap fekunditas, fertilitas, daya tetas, dan kelangsungan hidup larva ikan papuyu (Anabas testudineus). Induk ikan papuyu yang digunakan dalam penelitian ini berasal dari rawa tadah hujan dan rawa monoton, jumlah induk yang diperlukan secara keseluruhan masing-masing sebanyak 6 ekor betina, dan 12 ekor jantan. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap dengan  empat perlakuan dan masing-masing diulang tiga kali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan hibridisasi tidak berpengaruh terhadap fekunditasnya dengan Fhitung (0.92) ≤ Ftabel ? 5% (4.07) dan ≤ Ftabel ? 1% (7.59), fertilitas Fhitung (1.22) ≤ Ftabel ? 5% (4.07) dan ≤ Ftabel ? 1% (7.59), daya tetas Fhitung (0.77) ≤ Ftabel ? 5% (4.07) dan ≤ Ftabel ? 1% (7.59), dan kelangsungan hidup Fhitung (1.96) ≤ Ftabel ? 5% (4.07) dan ≤ Ftabel ? 1% (7.59).
 
Kata kunci: Hibridisasi, Ikan Papuyu, rawa tadah hujan, rawa monoton

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI