DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGELOLAAN DANA DESA DI DESA TAMPULANGIT KECAMATAN PAJU EPAT KABUPATEN BARITO TIMUR
PENGARANG:YUSUP
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-11-12


ABSTRAK YUSUP NIM: 1920419310001 “PENGELOLAAN DANA DESA DESA DI DESA TAMPULANGIT KECAMATAN PAJU EPAT KABUPATEN BARITO TIMUR” Di bawah bimbingan Bapak Dr. H. Muslih Amberi, M. Si, sebagai Pembimbing I dan Bapak Dr. Tomi Oktavianor, M.Soc.Sc, sebagai Pembimbing II. Dana desa setiap tahunnya semakin besar sehingga memerlukan perencanaan pengelolaan keuangan yang efektif dan efisien. Agar proses pembangunan desa sesuai dengan target pemerintah pusat. Maka dari itu, pemerintah pusat melakukan pembinaan terhadap pemerintah desa agar tidak terjadi penyalah gunaan aggaran tersebut. Karena melihatnya besarnya anggaran yang di salurkan ke desa. Sehingga tujuan dari penelitian ini adalah 1. Bagaimana Pengelolaan Dana Desa di Desa Tampu Langit,Kecamatan Paju Epat, Kabupaten Barito Timur. 2. Apa kendala dalam Pengelolaan Dana Desa di Desa Tampu Langit,Kecamatan Paju Epat, Kabupaten Barito Timur. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif yang dilakukan di Desa Tampu Langit Kecamatan Paju Epat,Kabupaten Barito Timur sejak bulan Mei hingga Juli 2021. Objek dalam penelitian ini adalah Pengelolaan Dana Desa Dalam Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa di Desa Tampu Langit Kecamatan Paju Epat Kabupaten Barito Timur,dengan pengukur pengelola menurut Teori George R. Terry,1958 (POAC). Teknis analisis data peneliti menggunakan model Milles and Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1), perencanaan APB Desa Tampu Langit disusun oleh sekertaris desa yang mengacu pada Perbub No.5 Tahun 2020 yang telah disusun oleh kepala desa bersama BPD dan beberapa tokoh masyarakat untuk mewakili masyarakat. 2), Sumber daya manusia dan fasilitas yang kurang memadai. 3), menjadi penengah terhadap keinginan masyrakat yang berbeda-beda. Proses perencanaan hingga evaluasi APBDesa Tampu Langit ini berdasarkan permendagri no 113 tahun 2014 yaitu pada pasal 20 hingga pasal 23. Kata Kunci: Pengelolaan, Dana Desa

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI