DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Akuntabilitas Pelaporan Dana Desa Tahun Anggaran 2020 Dalam Masa Pandemic COVID-19 Di Desa Pemangkih Baru Kabupaten Banjar
PENGARANG:LAILAN NOOR
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2021-12-09


Lailan Noor, 1710411620020, 2021, Akuntabilitas Pelaporan Dana Desa Tahun Anggaran 2020 Dalam Masa Pandemic COVID-19 Di Desa Pemangkih Baru, Kabupaten Banjar. Dibawah Bimbingan Sidderatul Akbar. 

 

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, mendeskripsikan dan menganalisis terkait permasalahan yang diteliti dan dilihat dari aspek bentuk  kerjasama, mekanisme dalam kerjasama serta siapa saja pihak-pihak yang terkait Akuntabilitas Pelaporan Dana Desa Tahun Anggaran 2020 Dalam Masa Pandemic COVID-19 di Desa Pemangkih Baru Kabupaten Banjar.

 

Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif. Sumber data yang digunakan yaitu data primer dan data sekunder berupa dengan dokumentasi, artikel dan buku serta peraturan dari internet. Teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi.

 

Hasil penelitian menunjukkan bahwa Akuntabilitas Pelaporan Dana Desa Tahun Anggaran 2020 Dalam Masa Pandemic COVID-19 di Desa Pemangkih Baru Kabupaten Banjar telah dijalankan sangat baik dan tepat sasaran dengan prinsip-prinsip akuntabilitas Mardiasmo (2009), yaitu adanya tahapan-tahapan perencanaan, penyusunan, pelaksanaan, dan pertanggungjawaban dalam proses penyaluran BLT-Dana Desa dalam masa pandemic COVID-19 di Desa Pemangkih Baru Kabupaten Banjar.

 

Kata Kunci : Akuntabilitas, Dana Desa, Bantuan Langsung Tunai.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI