DIGITAL LIBRARY



JUDUL:INVENTARISASI JENIS HASIL HUTAN BUKAN KAYU YANG DIMANFAATKAN OLEH MASYARAKAT DI DESA PARAMASAN ATAS KECAMATAN PARAMASAN KABUPATEN BANJAR
PENGARANG:NUR MUSLIM
PENERBIT:FAKULTAS KEHUTANAN
TANGGAL:2018-02-28


Tujuan dari penelitian ini untuk menginventarisasi jenis-jenis hasil hutan
bukan kayu (HHBK) yang dimanfaatkan oleh masyarakat beserta pemanfaatannya
dan untuk menentukan jenis HHBK yang banyak dimanfaatkan masyarakat di Desa
Paramasan Atas. Metode yang digunakan adalah metode wawancara menggunakan
kuesioner dengan masyarakat yang memanfaatkan HHBK sebanyak 107 orang
responden. Berdasarkan jawaban responden, jenis-jenis HHBK yang dimanfaatkan
masyarakat berupa HHBK nabati seperti Kemiri, Kayu manis, Karet, Jengkol,
Pinang, Rotan, Mangga bacang atau Hambawang, Bambu, Jahe dan HHBK hewani
seperti Kancil, Rusa, Babi hutan dan Ayam hutan. Masyarakat memanfaatkan HHBK
untuk dikonsusmsi sendiri atau dijual kepada pembeli perantara. Berdasarkan
rekapitulasi inventarisasi jenis HHBK yang menjadi HHBK unggulan adalah Kemiri
dimana 101 responden atau 94,39% dari jumlah responden keseluruhan
memanfaatkan Kemiri baik untuk dikonsumsi sendiri maupun dijual kepada pembeli
perantara. 
Kata Kunci : Inventarisasi jenis , Hasil hutan bukan kayu , Desa Paramasan Atas

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI