DIGITAL LIBRARY



JUDUL:TERMINAL PENUMPANG PELABUHAN PASAR LAMA BUNTOK
PENGARANG:ZULAIKHA RAHMA
PENERBIT:FAKULTAS TEKNIK
TANGGAL:2018-03-08


Permasalahan arsitektural pada Desain Terminal Penumpang Pelabuhan Pasar Lama Buntok ini berasal dari kebutuhan masyarakat Buntok atas fasilitas pelabuhan sungai yang layak untuk penggunanya. Ini dikarenakan Dermaga Pasar Lama merupakan satu-satunya perhentian kapal penumpang di Kota Buntok. Selain itu, konstruksi dermaga yang sudah mulai rusak karena sampah yang tidak dibersihkan mendapatkan penilaian negatif dan dinilai membahayakan oleh penggunanya. Untuk itu perlu dibangun sebuah sarana terminal penumpang dengan batasan desain pada zona air (dermaga), zona peralihan/transisi (terminal), dan zona darat (parkir dan sirkulasi). Metode perancangan yang digunakan adalah programatik dengan cara mengumpulkan fakta-fakta di lapangan dan dianalisis untuk mendapatkan pemecahan masalah berupa desain. Perancangan terminal mengacu pada konsep tengaran untuk menciptakan ciri kawasan dan citra kota yang baru. Kata kunci: (Pelabuhan, Terminal Penumpang, Tengaran)

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI