DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Subnear-ring Soft Fuzzy dan Ideal Soft Fuzzy atas Near-ring
PENGARANG:RUNA RISTIA LULA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-02-02


ABSTRAK

SUBNEAR-RING SOFT FUZZY DAN IDEAL SOFT FUZZY ATAS NEAR-RING (Oleh : Runa Ristia Lula; Pembimbing : Saman Abdurrahman, Na’imah Hijriati; 2021; 63 halaman)

Konsep near-ring dikenalkan pertama kali oleh Pliz pada tahun 1983. Konsep ini merupakan perumuman dari konsep ring, yakni terhadap operasi pertama merupakan grup tidak harus komutatif, terhadap operasi kedua bersifat assosiatif, dan sifat distributif operasi kedua terhadap operasi pertama cukup berlaku distributif kanan. Pada tahun 1991 Abou-Zaid mengenalkan konsep subnearing fuzzy yang merupakan penggabungan konsep near-ring dengan konsep himpunan fuzzy. Kemudian Inan dan Ozturk memperkenalkan konsep subnear-ring soft fuzzy dan ideal pada tahun 2012 yang merupakan penggabungan antara konsep subnear-ring fuzzy dan subnear-ring soft. Tujuan dari penelitian ini adalah membuktikan hasil operasi irisan dan gabungan dari dua subnear-ring fuzzy merupakan subnear-ring fuzzy dan membuktikan hasil operasi irisan, gabungan, dan AND  dari dua subnear-ring soft fuzzy merupakan subnear-ring soft fuzzy beserta idealnya. Hasil dari penelitian ini adalah irisan dan gabungan dari dua subnear-ring fuzzy merupakan subnear-ring fuzzy. Kemudian, dua subnear-ring soft fuzzy terhadap irisan, gabungan dan operasi AND merupakan suatu subnear-ring soft fuzzy. Pada penelitian ini dihasilkan juga bahwa irisan dan gabungan dari dua ideal soft fuzzy merupakan ideal soft fuzzy.

Kata kunci : near-ring, subnear-ring fuzzy, subnear-ring soft fuzzy, ideal soft fuzzy.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI