DIGITAL LIBRARY



JUDUL:MATERI LOKAL IPS DI SMP KELAS VIII SEMESTER II TENTANG KEDATANGAN BANGSA-BANGSA BARAT KE INDONESIA DAN KONDISI MASYARAKAT INDONESIA PADA MASA PENJAJAHAN
PENGARANG:MUHAMMAD RAHMAN ISWANDI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-05-12


Muhammad Rahman Iswandi, (1710128210010). 2021. “Materi Lokal IPS di SMP Kelas VIII Semester II Tentang Kedatangan Bangsa-Bangsa Barat ke Indonesia dan Kondisi Masyarakat Indonesia Pada Masa Penjajahan.Skripsi Program Studi Pendidikan IPS. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Lambung Mangkurat Pembimbing I : Dr. Syaharuddin, MA dan Pembimbing II : Jumriani, M.Pd

Buku teks merupakan sumber belajar utama bagi siswa belajar. Buku teks berisikan memuat pembelajaran untuk mendukung mencapai tujuan pendidikan. Maka dari itu buku teks harus standar berdasarkan ketentuan kurikulum yang berlaku. Materi pada kelas delapan semester dua satu diantaranya mempelajari tentang peristiwa di masa lalu seperti tentang kedatangan bangsa-bangsa barat ke Indonesia dan kondisi masyarakat Indonesia pada masa penjajahan. Guna untuk mencapai kompetensi dalam pembelajaran diperlukannya bahan ajar terkait Ilmu Sejarah dan Pendidikan IPS. Tujuan penulisan pada penelitian ini antaranya yaitu: 1) Mendeskripsikan latar belakang bangsa barat menjajah nusantara. 2) Mendeskripsikan kedatangan bangsa-bangsa barat ke nusantara. 3) Mendeskripsikan pengaruh monopoli dalam perdagangan. 4) Mendeskripsikan pengaruh kebijakan kerja paksa. 5) Mendeskripsikan pengaruh sistem sewa tanah. 6) Mendeskripsikan pengaruh sistem tanam paksa. 7) Mendeskripsikan perlawanan terhadap kolonialisme dan imperialisme.               Desain Penelitian digunakan untuk mendeskripsikan hasil penelitian studi literatur. Penelitian studi literatur dilakukan dengan cara merangkum dan mereview beberapa penelitian. Strategi pencarian literatur digunakan untuk penelusuran sumber. Mekanisme penelusuran data digunakan untuk mencari kata kunci dari rumusan masalah.                                                                                                     Berdasarkan hasil penelitian studi literatur materi pembelajaran IPS tentang kedatangan bangsa-bangsa barat ke Indonesia dan kondisi masyarakat Indonesia pada masa penjajahan berisikan deskripsi yaitu: 1) Penjajahan bangsa-bangsa barat dipicu oleh faktor ekonomi, politik, agama dam pertualangan. 2) Datangnya bangsa-bangsa barat ke Indonesia seperti Portugis, Inggris, Spanyol, Belanda dan Jepang. 3) Kekayaan sumber daya alam di nusantara banyak diburu oleh bangsa asing. 4) Terjadi jual beli budak untuk dipekerjakan di perusahaan-perusahaan milik bangsa asing. Para budak tersebut dalam melakukan pekerjaan tanpa diberikan hak apapun, termasuk atas kehidupannya.  5) Terjadinya urbanisasi masyarakat perkotaan atau fokus ke bidang peternakan. 6) Munculnya pemikiran untuk memeras daerah yang memiliki potensi pertanian untuk menutupi kekurangan penyimpanan/makanan negara. 7) Semangat kebangsaan yang harus dimiliki masyarakat Indonesia yang membentuk jiwa kebersamaan baik dalam pengorbanan bangsa dan negara Indonesia.

Kata Kunci: Kedatangan Bangsa Barat, Buku Teks, Pendidikan IPS, Studi Literatur

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI