DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENYAJIAN LAPORAN KEUANGAN ENTITAS BERORIENTASI NONLABA BERDASARKAN ISAK NO. 35 (STUDI KASUS PADA MASJID KHAIRULLAH KELURAHAN SUNGAI LULUT KECAMATAN SUNGAI TABUK KABUPATEN BANJAR)
PENGARANG:Hadi Subhani
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-05-21


ABSTRAKSI

 

Hadi Subhani (2021). Penyajian Laporan Keuangan Enititas Berorientasi Nonlaba Berdasarkan ISAK No. 35 (Studi Kasus Pada Masjid Khairullah, Kelurahan Sungai Lulut, Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar).  Pembimbing: Drs. Ec. H. Akhmad Sayudi, M.Si, Ak, CA.

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan Gambaran mengenai proses penyusunan laporan keuangan dan menerapkan ISAK No. 35 dalam penyajian laporan keuangan pada Masjid Khairullah Kabupaten Banjar.

Jenis penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif. Unit analisis dalam penelitian ini adalah data keuangan Masjid Khairullah  dari bulan Januari 2020 sampai dengan Juni 2020, sedangkan teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara dokumentasi dan analisisnya dilakukan secara deskriptif kuantitatif.

Hasil penelitian menunjukan bahwa proses penyusunan laporan keuangan Masjid Khairullah Kabupaten Banjarbelum terlaksana dengan baik dan belum menerapkan standar akuntansi yang berlaku, yakni ISAK No. 35. Badan Pengelola Masjid Khairullah Kabupaten Banjar hanya membuat catatan  mengenai penerimaan dan pengeluaran kas. Seharusnya pihak masjid berpedoman dan mengikuti segala ketentuan yang berlaku pada ISAK No. 35 dalam membuat laporan keuangan bertujuan agar informasi yang disajikan lebih mudah dipahami, dapat dipertanggungjawabkan, memiliki relevansi dan berdaya banding tinggi.

Kata Kunci: Proses Penyusunan Laporan Keuangan,  ISAK No. 35.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI