DIGITAL LIBRARY



JUDUL:KARAKTERISTIK KIMIA DAN ORGANOLEPTIK IKAN SEPAT RAWA (Trichogaster trichopterus) KRISPI DENGAN CARA PEMASAKAN BERBEDA
PENGARANG:USWATUN HASANAH
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-05-31


 

Ikan adalah salah satu komoditas hasil perairan yang sangat potensial, keberadaannya dapat diterima oleh berbagai masyarakat. Ikan sepat dengan jumlah melimpah dan kandungan protein yang tinggi dapat di manfaatkan dengan maksimal. Salah satu alternatif yang dilakukan untuk memanfaatkan ikan yang masih minim dalam segi olahan bisa dengan diversifikasi produk olahan. dimana dengan mensiasati ikan yang saat booming solusinya yaitu dimasak langsung. pemasakan ikan bisa dengan perebusan, pengukusan dan di presto.Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh perbedaan cara pemasakan (perebusan, pengukusan dan presto) pada produk diversifikasi ikan sepat rawa krispi dan mempelajari karakteristik sifat kimia dan organoleptik ikan sepat rawa krispi. Rancangan yang digunakan pada penelitian ini yaitu RAL dengan 4 perlakuan dan 2 ulangan. Parameter uji pada penelitian ini yaitu uji kimiawi dan uji organoleptik pada ikan sepat rawa krispi yang dihasilkan. Hasil penelitian pengolahan produk lanjutan dimana ikan sepat rawa yang dihasilkan dengan cara pemasakan dipresto menghasilkan ikan sepat rawa yang krispi. Perlakuan terbaik hasil uji kimia yang diperoleh yaitu perlakuan C. dengan kandungan gizi kadar air 6,55%, dan lemak 16,5%. Hasil uji organoleptik produk ikan sepat rawa memiliki tekstur yang kering dan krispi  dengan cara pemasakan berbeda dapat diterima oleh panelis.

 

Kata Kunci:, Ikan Sepat Rawa Krispi, Uji Proksimat dan Organoleptik

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI