DIGITAL LIBRARY



JUDUL:KEGIATAN EKSTRAKURIKULER SENI TARI UNTUK PENGEMBANGAN DIRI SISWA DI SMP NEGERI 3 TABUNGANEN SATAP
PENGARANG:MARIA ULFAH
PENERBIT:-
TANGGAL:2017-10-30


Kata kunci : Ekstrakurikuler, Seni Tari, Pengembangan Diri


Pendidikan merupakan kegiatan pembelajaran baik itu formal dan non formal
seperti kegiatan ekstrakurikuler. Pihak sekolah SMP Negeri 3 Tabunganen Satap
berminat mengadakan kegiatan ekstrakurikuler seni tari, dikarenakan tidak adanya
sumber daya pengajar, membuat hal tersebut belum bisa dilakukan. Tujuan
penelitian ini mengetahui minat dan motivasi siswa terhadap kegiatan
ekstrakurikuler seni tari. Untuk mengetahui proses dan hasil pelaksanaan
ekstrakurikuler seni tari melalui pembelajaran Tari Tradisional Japin Kuala.
Untuk mengetahui faktor penghambat dan pendukung terlaksananya kegiatan
ekstrakurikuler seni tari. Metode penelitian ini kualitatif deskriptif. Proses
pengambilan data meliputi observasi,wawancara, angket dan dokumentasi.peneliti
menggunakan tiga tahap analisis data yaitu reduksi data, penyajian data, dan
penarikan kesimpulan atau verifikasi data.
Hasil penelitian mengetahui minat dan motivasi siswa pada kegiatan
ekstrakurikuler seni tari mendapatkan respon yang baik, dilihat dari penyebaran
angket
pretest pada saat observasi terdapat 25 siswa yang berminat mengikuti
ekstrakurikuler seni tari. Minat dan motivasi siswa mengalami peningkatan pada
pertemuan keempat sebanyak 28 siswa yang didapat dari pembagian angket
posttest. Hasil dari pembelajaran ekstrakurikuler seni tari selama 4 kali pertemuan
mengalami perkembangan dari awalnya tidak mengetahui menjadi tahu, dari
awalnya belum bisa mempraktekkan ragam Tari Japin Kuala menjadi bisa
mempraktekkan. Dari 25 siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler seni tari.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI