DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Sistem Manajemen Material di Lahan Sempit Pada Proyek Rehab Total Puskesmas Pemurus Baru
PENGARANG:MUHAMMAD FERDY PERDANA MUCHLIS
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-06-17


SISTEM MANAJEMEN MATERIAL

DI LAHAN SEMPIT PADA PROYEK

 REHAB TOTAL PUSKESMAS PEMURUS BARU

 

Muhammad Ferdy Perdana Muchlis & Ir. Retna Hapsari Kartadipura, M.T., IPM. 

Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Lambung Mangkurat

Jl. A. Yani Km. 35,8 Kalimantan Selatan, Indonesia

E-mail: perdanaferdy@gmail.com

ABSTRAK

Sistem adalah suatu totalitas himpunan bagian-bagian yang satu sama lain berinteraksi dan bersama-sama beroperasi mencapai suatu tujuan tertentu di dalam suatu lingkungan. Bagian-bagian tersebut merupakan suatu kompleksitas tersendiri, tetapi dalam kebersamaan mencapai tujuan itu, berlangsung secara harmonis dalam keteraturan yang pasti. Salah satu sumber daya yang sangat perlu untuk di perhatikan adalah material atau bahan. Agar proyek yang di rencanakan akan di kerjakan sesuai dengan jadwal yang di tetapkan, maka diperlukan adanya pengendalian manajemen material. Dengan demikian proses kegiatan pembangunan proyek tersebut akan dapat terlaksana secara kontinyu tanpa mengalami hambatan yang berarti.  Kegiatan pengendalian material dapat di tinjau dari tata cara pemenuhan kebutuhan seketika dengan cara sederhana, sampai berbentuk program kompleks yang mungkin.

Terdapat beberapa metode yang umum digunakan untuk mengatasi masalah sistem manajemen material pada proyek, metode tersebut diantaranya tahap pemilihan material, pemilihan pemasok, tahap pembelian material, tahap pengiriman material, tahap penerimaan material, tahap penyimpanan material, tahap pengeluaran material, tahap menjaga tingkat persediaan material habis.Sebelum masuk ke sistem manajemen material, harus menentukan material apa saja yang dimasukan ke dalam sistem, salah satunya menggunakan analisa pareto.Diagram Pareto merupakan metode standar dalam pengendalian mutu untuk mendapatkan hasil maksimal atau memilih masalah-masalah utama dan lagi pula dianggap sebagai suatu pendekatan sederhana yang dapat dipahami oleh pekerja tidak terlalu terdidik, serta sebagai perangkat pemecahan dalam bidang yang cukup kompleks.

            Dari hasil perhitungan analisa pareto diketahui bahwa jenis material yang dimasukan kedalam sistem manajemen material yaitu Besi Tulangan, Bekisting, dan Ready Mix.Dengan adanya manajemen material yang baik maka akan mempermudah dalam penanganan pekerjaan berdasarkan prosedur-prosedur yang sudah tersusun secara sistematis.Dengan adanya format manajemen yang jelas dan sistematis akan dapat meminimalisir terjadinya hal-hal yang akan menyebabkan kerugian dari pihak perusahaan.

Kata Kunci : Analisa Pareto, Sistem Manajemen, Material. 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI