DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK BERBASIS KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI KELAS X SEMESTER GENAP
PENGARANG:NORMA MULIA. S
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-06-22


Norma Mulia. S, 2021. “Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik Berbasis
Keterampilan Berpikir Kritis pada Materi Pelajaran Biologi Kelas X
Semester Genap”. Tesis, Program Studi Magister Pendidikan Biologi,
Universitas Lambung Mangkurat. Pembimbing: (I) Prof. Dr. H.
Muhammad Zaini, M.Pd dan (II) Dr. Atiek Winarti, M.Pd, M.Sc”.
Keterampilan kognitif yang penting dibangun dalam diri peserta didik adalah
keterampilan berpikir kritis. Usaha yang dapat dilakukan dalam membangun
keterampilan berpikir kritis peserta didik adalah melalui pembelajaran, yang
didukung oleh penggunaan sumber belajar inovatif seperti Lembar Kerja Peserta
Didik (LKPD). Pengembangan dalam penelitian ini mengacu pada evaluasi
pormatif berdasarkan model Tessmer. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan
validitas, kepraktisan dan keefektifan LKPD yang dikembangkan berbasis
keterampilan berpikir kritis pada materi pelajaran Biologi kelas X semester genap.
Subjek penelitian adalah 3 pakar untuk uji validitas, 3 peserta didik untuk uji
perorangan, 6 peserta didik untuk uji kelompok kecil dan 10 peserta didik untuk uji
lapangan. Validitas, kepraktisan, dan keefektifan LKPD dianalisis berdasarkan data
di lapangan. Hasil penelitian menunjukan validitas LKPD mendapatkan nilai ratarata 92,98% dengan kategori
sangat valid dan uji perorangan mendapatkan nilai
rata-rata 95,00% dengan kategori
sangat baik. Kepraktisan harapan dan aktual
LKPD masing-masing sebesar 90,33% dan 91,33% dengan kategori
sangat baik.
Keterlaksanaan harapan dan aktual masing-masing sebesar 83,50% dan 86,25%
dengan kategori
sangat baik. LKPD yang dikembangkan dinyatakan efektif
digunakan dengan nilai rata-rata keefektifan harapan 61,81 meningkat menjadi
81,25 dengan kategori
sangat baik dan kefektifan aktual mendapatkan nilai ratarata 65,28 meningkat menjadi 86,25 dengan kategori sangat baik. Berdasarkan data
tersebut maka nilai rata-rata N-Gain sebesar 0,5 yang berada pada kategori sedang.
Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa LKPD berbasis keterampilan
berpikir kritis pada materi pelajaran Biologi kelas X yang dikembangkan valid,
praktis, dan efektif digunakan dalam kegiatan pembelajaran.
Kata kunci: keefektifan, kepraktisan, keterampilan berpikir kritis, lembar kerja
pesera didik, dan validitas.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI