DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENERAPAN NILAI – NILAI KEWIRAUSAHA TERHADAP PENJUAL JAMU GENDONG DI KAMPUNG PENJUAL JAMU LOKTABAT (KAMPUNG PEJABAT) DI KELURAHAN LOKTABAT SELATAN KOTA BANJARBARU
PENGARANG:Ahmad Ridhani Ahsan
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-06-24


Ahmad Ridhani Ahsan, NIM: A1A313222. 2020. Strategi Pemasaran Wirausaha Penjual Jamu Gendong di Kampung Penjual Jamu Loktabat (Kampung Pejabat) di Kelurahan Loktabat Selatan Kota Banjarbaru. ( Di bawah bimbingan Monry Fraick Nicky Gillian Ratumbuysang, M.Pd sebagai pembimbing). Kata Kunci ; Strategi, Wirausaha, Penjual Jamu Jamu gendong adalah obat tradisional yang kita jumpai dimana mana. Jamu yang disediakan dalam bentuk minuman ini sangat diminati oleh masyarakat. Umumnya jamu gendong menjual pahitan, beras kencur, cabe puyang, kunyit asam, sinom, mengkudu, dan gepyokan. Namun sekarang jamu sudah mulai berkurang peminatnya karena banyaknya minuman modern yang lebih diminati para pembeli, maka akan terjadi permasalahan. Penelitian ini bertujuan : 1. Kondisi penjual jamu di Kelurahan Loktabat Kota Banjarbaru. 2. Strategi pemasaran penjual jamu gendong di Kelurahan Loktabat Kota Banjarbaru. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Sumber data dipilih secara incidental sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik dokumentasi, wawancara dan observasi. Teknik analisis data menggunakan analisis kualitatif dengan langkah-langkah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasill penelitian menunjukan bahwa: 1. Kondisi penjual jamu di Kelurahan Loktabat Kota Banjarbaru, mereka memilih berjualan jamu karena turun temurun dari orang tua dan saat ini para pedagang jamu mulai sulit menjajakan dagangannya karena berkurangnya minat pembeli akibat banyak minuman modern. 2. Strategi pemasaran penjual jamu gendong di Kelurahan Loktabat Kota Banjarbaru, para pedagang yang awal mulanya hanya berjualan jamu didepan rumah saja, sekarang mereka menjajakan jamu dengan cara berkeliling dari satu temat ketempat lain dengan digendong atau pun naik sepeda agar para pembeli tidak perlu repot datang kerumah penjual jamu, sehingga para pembeli hanya perlu menunggu didepan rumah di jam yang sudah biasanya para penjual jamu gendong lewat rumah mereka, dan sekarang para penjual jamu gendong juga menjual jamunya dimasukan kedalam botol kemasan sehingga para pelanggan bisa menstok jamu didalam kulkas dirumah mereka masing-masing.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI