DIGITAL LIBRARY



JUDUL:AKTIVITAS FRAKSI ETIL ASETAT UMBI TAWAS UT (Ampelocissus rubiginosa Lauterb.) TERHADAP JUMLAH FIBROBLAS, RE-EPITELISASI, ANGIOGENESIS, DAN PERTUMBUHAN FOLIKEL RAMBUT PADA LUKA BAKAR TIKUS
PENGARANG:Atikah Nur Fajrina
PENERBIT:FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
TANGGAL:2018-07-31


Tawas Ut (Ampelocissus rubiginosa L.) merupakan tumbuhan yang
digunakan masyarakat Palangkaraya untuk menyembuhkan luka. Tujuan dari
penelitian ini untuk mengevaluasi pengaruh pemberian fraksi etil asetat umbi A.
rubiginosa terhadap diameter luka bakar derajat II A pada tikus putih, jumlah
fibroblas, re-epitelisasi, angiogenesis, dan pertumbuhan folikel rambut serta
evaluasi iritasi kutan. Penelitian ini menggunakan 55 ekor tikus yang dibagi dalam
kelompok luka bakar (45 ekor) dan iritasi kutan (10 ekor). Hasil penelitian
menunjukkan pemberian gel fraksi etil asetat umbi A. rubiginosa pada kulit tikus
terjadi pengecilan diameter luka yang lebih baik dibandingkan gel bioplacenton®
dan kontrol negatif sejak hari ke-14, peningkatan jumlah fibroblas dan reepitelisasi
yang lebih baik dibandingkan gel bioplacenton® dan kontrol negatif
sejak hari ke-7, dan proses angiogenesis yang lebih baik dibandingkan gel
bioplacenton® dan kontrol negatif pada hari ke-21, sedangkan pada pertumbuhan
folikel rambut mengalami pertumbuhan yang setara dengan gel bioplacenton®
dan kontrol negatif. Selain itu, pemberian gel fraksi etil asetat pada kulit tikus
tidak menimbulkan iritasi kutan. Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan
bahwa gel fraksi etil asetat dapat memberikan efek terhadap proses penyembuhan
luka bakar dan tidak menyebabkan iritasi kutan pada kulit.
Kata Kunci : Angiogenesis, Fibroblas, Folikel Rambut, Iritasi Kutan, dan Re-
Epitelisasi.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI