DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PERANAN KUALITAS HIDUP TERHADAP KESEJAHTERAAN SUBJEKTIF PADA MASYARAKAT DAERAH PINGGIRAN SUNGAI DI DESA PEKAUMAN ULU RT 5 MARTAPURA
PENGARANG:NELMA ROSSY YULANDA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-06-28


Sungai menjadi wadah aktivitas utama masyarakat dari jaman dahulu hingga sekarang. Kehidupan masyarakat daerah pinggiran sungai yang memilih menetap dan mempertahankan kehidupan mereka meskipun rawan banjir tergantung dari bagaimana masyarakat ini mengevaluasi kualitas hidup mereka agar mendapatkan kesejahteraan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peranan kualitas hidup terhadap kesejahteraan subjektif pada masyarakat daerah pinggiran sungai di Desa Pekauman Ulu RT 5 Martapura. Sampel penelitian sebanyak 98 subjek dengan menggunakan teknik pengambilan sampel purposive sampling.Teknik pengambilan data menggunakan skala kualitas hidup WHOQOL-BREF dan skala kesejahteraan subjektif yang terbagi menjadi 2 skala. Analisis data menggunakan analisis regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peranan antara kualias hidup terhadap kesejahteraan subjektif dengan nilai t hitung sebesar 3,445. Nilai koefisien regresi sebesar 0,355 yang bernilai positif artinya semakin tinggi kualitas hidup, maka semakin tinggi kesejahteraan subjektif. Sumbangan kualitas hidup terhadap kesejahteraan subjektif sebasar 11%, sedangkan 89% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak disertakan dalam penelitian ini. 

 

Kata kunci : Kualitas hidup, kesejahteraan subjektif, masyarakat pinggiran sungai

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI