DIGITAL LIBRARY



JUDUL:MONEY POLITICS (POLITIK UANG) DALAM PEMILIHAN KEPALA DESA DANAU PANGGANG KABUPATEN HULU SUNGAI UTARA TAHUN 2019
PENGARANG:SANTI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-07-05


ABSTRAK

Santi, 2022. Money Politics (Politik Uang) Dalam pemilihan Kepala Desa  Danau Panggang Kabupaten Hulu Sungai Utara Tahun 2019. Skripsi Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial FKIP Universitas Lambung Mangkurat. Pembimbing (I) Dr. Zainul Akhyar, M. H (II) Muhammad Elmy S.Pd.,M.Pd

Kata Kunci : Money Politics, Pemilihan Kepala Desa

            Politik uang sangat berpengaruh terhadap proses penyelenggaraan pemilihan Kepala Desa Danau khususnya dalam rangka memperoleh dukungan suara dari masyarakat dengan menggunakan praktik politik uang meskipun sudah dilarang oleh undang-undang negara. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui fenomena politik uang terjadi di masyarakat, sangat sulit untuk dihentikan dan justru menjadi kebiasaan atau tradisi yang dilakukan oleh calon atau konsestan politik tertentu kepada masyarakat menjelang pelaksaan pemilu untuk mendapatkan dukungan dan perolehan suara terbanyak dari masyarakat. Tujuan dilakukannya penelitian untuk mengetahui : (1) Proses terjadinya politik uang dalam pemilihan kepala desa danau panggang (2) Penyebab terjadinya politik uang dalam pemilihan kepala desa.

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Tempat penelitian dilakukan adalah di Desa Danau Panggang. Instrumen penelitian yang dipilih adalah peneliti itu sendiri. Sumber data yang dipilih dengan menggunakan porpusive sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, dan dokumentasi. Analisis yang dilakukan dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan untuk pengujian keabsahan data menggunakan triangulasi.

             Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Penyebab terjadi politik uang di masyarakat adalah pengaruh keterbatasan ekonomi masyarakat, rendahnya masyarakat tentang politik, kebiasaan dan  lemahnya pengawasan yang dilakukan (2) Proses terjadinya politik uang dilakukan secara langsung oleh calon atau konsestan politik tertentu serta dilakukan secara tidak langsung melalui prantara orang laindalam memberikan politik uang tersebut. Sehingga dampak yang ditimbulkan dari praktek politiok uang dapat merusak tatanan demokrasi dan dapat menimbulkan masalah-masalah baru lainnya dalam masyarakat hingga pemerintah, sehingga membawa dampak negative yang bersifat jangka panjang.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI