DIGITAL LIBRARY



JUDUL: MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATERI JENIS USAHA DAN KEGIATAN EKONOMI DI INDONESIA MENGGUNAKAN MODEL JIMAT PADA SISWA KELAS V SDN KUIN UTARA 7 BANJARMASIN
PENGARANG:NUR AJI SETIA NUGRAHA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-08-01


Nugraha, Nur Aji Setia. 2022. Meningkatkan Aktivitas Dan Hasil Belajar Materi Jenis Usaha Dan Kegiatan Ekonomi Di Indonesia Menggunakan Model Jimat Pada Siswa Kelas V SDN Kuin Utara 7 Banjarmasin. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Fakultas Kependidikan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Pembimbiing Dr. Noorhapizah, S. T., M. Pd

Kata Kunci: Aktivitas Siswa, Hasil Belajar, JIMAT.

Permasalahan dalam Penelitian ini adalah siswa tidak tertarik pada proses pembelajaran hal ini sendiri diakibatkan karena proses pembelajaran teacher centered dan karena hal ini juga siswa kurang kegiatan dalam pembelajaran. Dalam pembelajaran pun masih ada beberapa beberapa siswa yang mengalami kesulitan dalam mengindentifikasi Jenis Usaha dan Kegiatan Ekonomi di Indonesia. Salah satu upaya untuk meningkatkan aktivitas siswa yaitu menggunakan model JIMAT yang merupakan kombinasi model pembelajaran JIGSAW, Mind Mapping, dan Number Head Together. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui aktivitas guru, aktivitas siswa dan meningkatkan hasil belajar siswa pada Kelas V SDN Kuin Utara 7 Banjarmasin Pada Tahun Ajaran 2021/2022 pada 15 orang siswa terdiri dari 7 Perempuan 8 Laki – laki.

Penelitian ini menggunakan Penelitian Kualitatif dengan Jenis Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan dalam 3 kali pertemuan. Penelitian ini menggunakan pendekatan Kualitatif dan kuantitatif. Data kualitatif diperoleh melalui lembar observasi aktivitas guru dan siswa. Data kuantitatif untuk hasil belajar yang diperoleh melalui hasil evaluasi siswa.

Hasil penelitian ini menunjukan bahwa aktivitas guru pada pertemuan I mencapai skor 17 kriteria baik, pertemuan II mencapaiskor 21 kriteria Sangat baik, dan pertemuan III mencapai akor 23 kriteria Sangat baik. Aktivitas belajar siswa pada pertemuan I mencapai 53,33% mencapai kriteria Aktif, pertemuan II mencapai 73,33% mencapai kriteria Aktif, dan pertemuan III mencapai 86,67% mencapai kriteria Sangat aktif,. Ketuntasan klasikal hasil belajar siswa pada pertemuan I mencapai 33,33%, pertemuan II mencapai 60%, dan pertemuan III mencapai 86,67%.

Berdasarkan hasil penelitian ini maka Aktivitas Siswa dan Hasil belajar alam menggunakan model JIMAT Pada Mater Jenis Usaha dan Kegiatan Ekonomi di Indonesia. aktivitas guru dapat berjalan dengan sangat baik, aktitivitas siswa meningkat menjadi sangat aktif, dan hasil belajar siswa tuntas

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI