DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Analisis Kepuasan Konsumen terhadap Produk Mi Goreng Merek Mie Sedaap (Studi Kasus Mahasiswa S1 Universitas Lambung Mangkurat)
PENGARANG:Nur Afia
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-08-08


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku konsumen dalam proses keputusan pembelian dan tingkat kepuasan konsumen terhadap produk mi goreng merek Mie Sedaap. Penelitian ini dilakukan di Universitas Lambung Mangkurat pada bulan Februari sampai dengan bulan Maret 2022. Metode penarikan contoh yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode convenience sampling. Adapun alat analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif yang digunakan untuk menganalisis perilaku konsumen dalam proses keputusan pembelian dan analisis IPA (Importance Performance Analysis) serta CSI (Customer Satisfaction Index) yang digunakan untuk menganalisis tingkat kepuasan konsumen mi goreng merek Mie Sedaap. Hasil penelitian tentang perilaku konsumen menunjukkan bagaimana sikap konsumen dalam 5 (lima) tahap keputusan pembelian, yaitu tahap pengenalan kebutuhan, pencarian informasi,  evaluasi alternatif, keputusan pembelian, dan perilaku pasca pembelian. Sedangkan untuk hasil penelitian tentang kepuasan konsumen menunjukkan bahwa terdapat 6 (enam) atribut di kuadran B dan 7 (tujuh) atribut di kuadran C serta nilai Customer Satisfaction Index adalah sebesar 84% yang termasuk ke dalam kategori “sangat puas”.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI