DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGARUH KOMUNIKASI INTERNAL DAN GAYA KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA PEGAWAI
PENGARANG:BAMBANG ABDUL HABIBI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-08-11


ABSTRAK

Bambang Abdul Habibi. 1810414610015. 2022. Pengaruh Komunikasi Internal Dan Gaya Kepemimpinan Terhadap Kinerja Pegawai Di Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik Dan Persandian. Pada Pemerintah Kabupaten Seruyan. Di Bawah Bimbingan Bapak Bachruddin Ali Akhmad.

           Penelitian ini bertujuan untuk menguji Pengaruh Komunikasi Internal X1 dan Gaya Kepemimpinan X2 Terhadap Kinerja Pegawai pada Dinas Komunikasi, Informatika, statistik dan Persandian, pemerintah Kabupaten Seruyan Provinsi Kalimantan Tengah.

           Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Jumlah sampel sebanyak 81 Pegawai, teknik pengambilan sampel dilakukan dengan teknik total sampling. Pengumpulan data menggunakan kuisioner, sedangkan analisis data menggunakan regresi linier berganda dan derajat kepercayaan 95%.

           Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh signifikan secara simultan antara pengaruh komunikasi internal dan gaya kepemimpinan terhadap kinerja Pegawai, hal tersebut dapat kita buktikan dari hasil perhitungan sebagai berikut: Sebesar 41,6% atau nilai R2 sebesar 0,416 dengan kategori cukup kuat, dimana dalam pengujian hipotesis diperoleh nilai ρ = 0,008 < 0,05 komunikasi internal dan ρ= 0,002 < 0,05 gaya kepemimpinan, nilai  = 15,635 >  3,114. Hasil pengujian hipotesis minor secara parsial didapatkan   2,719 >   1,994 untuk variabel komunikasi internal dan nilai  = 2,763 >  1,994 untuk variabel gaya kepemimpinan. Hal tersebut menunjukkan bahwa hipotesis Ha diterima dan Ho ditolak.  

 

Kata kunci : Komunikasi Internal, Gaya kepemimpinan, Kinerja Pegawai

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI