DIGITAL LIBRARY



JUDUL:STUDI PEMANFAATAN FLY ASH UNTUK MEMPERBAIKI KARAKTERISTIK DEPOSIT CLAYSTONE SEBAGAI ALTERNATIF BAHAN TANAH TIMBUNAN (STUDI KASUS PROYEK PEMBANGUNAN TPA REGIONAL BANJARBAKULA)
PENGARANG:Siti Rizkyna Noorsaly
PENERBIT:FAKULTAS TEKNIK
TANGGAL:2018-08-21


Menurut Data Proyek Pembangunan TPA Regional Banjar Bakula, di lokasi proyek tersebut ditemukan material Claystone lebih dari 8000 m3. Berdasarkan uji awal karakteristik fisik dan mekanis Claystone diperoleh hasil bahwa nilai CBR dan Plastisitasnya tidak memenuhi kriteria tanah timbunan. Sehingga tidak bisa dimanfaatkan sebagai bahan timbunan. Pengunaan bahan bakar batu bara pada pembangkit listrik dan industri termasuk pada unit Asphalt Mixing Plant (AMP) menyisakan limbah abu batu bara yang sangat banyak dan menjadi masalah bagi lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kombinasi campuran tanah, Claystone, dan Fly Ash yang dapat digunakan sebagai campuran material tanah timbunan sehingga membuat karakteristik tanah menjadi lebih baik.
Pada penelitian ini dilakukan pengujian karakteristik fisis dan mekanis campuran tanah, Claystone, dan Fly Ash, dengan membuat tiga (3) tipe campuran, campuran Tipe A terdiri dari Claystone 60%, Fly Ash 10%, dan Tanah 30%. Campuran Tipe B terdiri dari Claystone 50%, Fly Ash 20%, dan Tanah 30%. Campuran Tipe C terdiri dari Claystone 40%, Fly Ash 30%, dan Tanah 30%. Berdasarkan hasil pengujian ketiga campuran tersebut diperoleh nilai CBR dan PI belum ada yang memenuhi spesifikasi tanah timbunan yaitu nilai CBR minimal 6%. Dari ketiga campuran tersebut, campuran tipe B berpotensi menjadi alternatif bahan timbunan karena terjadi peningkatan yang paling besar pada nilai CBR dan PI. Nilai CBR meningkat menjadi 4,5% dan nilai PI menjadi 16,31.
Kata kunci: Claystone, Fly Ash, Stabilitas Tanah, Tanah Timbunan

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI