DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Penghidupan Masyarakat di Sekitar Perkebunan Kelapa Sawit PT SAM Kecamatan Daha Barat Kabupaten Hulu Sungai Selatan Provinsi Kalimantan Selatan)
PENGARANG:NOVIA SARI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-10-03


       Perkebunan kelapa sawit ialah satu diantara elemen yang sangat berdampak pada lancarnya perekonomian masyarakat dan sistem penghidupan masyarakat. Perkebunan kelapa sawit mengalami peningkatan luas secara terus menerus dan memberikan berbagai dampak pada ekonomi, lingkungan dan sosial baik secara positif maupun negative.

       Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi tingkat penghidupan masyarakat di kawasan perkebunan kelapa sawit PT SAM di Kecamatan Daha Barat, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Provinsi Kalimantan Selatan. Data yang dipakai didalam studi ini ialah data primer yakni dari wawancara serta kuisioner, sedangkan data sekunder berisikan dokumen sebagai penunjang penelitian. Metode penelitian yang di gunakan dalam penelitian I ni yaitu penelitian kuantitatif dan kemudian di analisis secara deskriptif dengan memakai metode kuisioner, pengamatan, dan dokumentasi.

       Hasil studi memaparkan bahwasanya secara umum penghidupan masyarakat di Kecamatan Daha Barat berada pada kategori (nilai indeks) sedang, hal ini menunjukkan bahwa aktivitas tingkat penghidupan masyarakat di Kecamatan Daha Barat tetap bisa mendorong kelangsungan hidup rumah tangga. Terdapat sejumlah faktor yang dapat mempengaruhi tingkat penghidupan masyarakat di Kecamatan Daha Barat. Masyarakat mempertahankan penghidupannya dengan menggunakan ases-aset yang ada yakni modal fisik, modal alam, modal sosial, modal finansial, aksesbilitas dan aktivitas.

Kata Kunci: Perkebunan, Kelapa Sawit, Penghidupan, Aset

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI