DIGITAL LIBRARY



JUDUL:MOBILITAS PEDAGANG PASAR KECAMATAN ANJIR MUARA, KABUPATEN BARITO KUALA TAHUN 1990- 2018.
PENGARANG:DEVI YULIANI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-10-10


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kehidupan sosial dan ekonomi pedagang pasar di Kecamatan Anjir Muara tahun 1990- 2018. Kemudian untuk mengetahui srategi pedagang pasar dalam hal kelangsungan usahanya. Metode yang digunakan penelitian ini adalah metode sejarah dengan langkah- langkah yaitu heuristik, kritik, interpretasi, dan historiografi.

            Hasil penelitian menunjukkan bahwa setiap pedagang pasar Anjir Muara, melakukan mobilitas dengan berpindah- pindah tempat untuk berjualan di wilayah Anjir Muara. Kesimpulan penelitian ini adalah kehidupan ekonomi pedagang pasar Anjir Muara mengalami penurunan dalam hal pendapatan pendapatan dikarenakan jumlah pedagang pasar semakin banyak. Kehidupan sosial pedagang Anjir Muara telah lama terjalinnya silaturahmi sampai saat ini. Strategi yang dimiliki pedagang pasar yaitu meningkatkan pelayanan yang baik dan menerapkan strategi fleksibilasi atau hutang agar menjadi pelanggan tetap. Kendala yang dihadapi pedagang pasar Anjir Muara yaitu apabila hujan turun barang dagangan menjadi kotor dan jumlah pembeli menjadi sedikit. Suasana lingkungan pasar Anjir Muara kurang bersih karena kurangnya kesadaran dari penjual dan pembeli dalam menjaga kebersihan di lingkungan pasar Anjir Muara. Sehingga muncul bau yang kurang enak yang membuat penjual dan pembeli kurang nyaman dalam proses jual beli.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI