DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Model Persediaan Dua Tipe Gudang untuk Barang yang Mengalami Kerusakan dengan Parsial Backlogging dan Skema Pembayaran di Muka
PENGARANG:Iffa Azmi Alawiyah
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-10-21


Sistem persediaan dua gudang merupakan faktor penting lainnya dalam analisis persediaan. Karena situasi pemasaran yang kompetitif, posisi sebuah gudang memiliki peran penting dalam strategi bisnis. Pada dasarnya, pengecer ingin menarik perhatian pelanggan dengan fasilitas uang muka. Pengecer menginginkan sejumlah uang (sebagian atau seluruhnya) sebelum menerima produk. Jika pengecer membeli lebih banyak produk, maka para pengecer membutuhkan ruang penyimpanan tambahan karena gudang yang ada tidak cukup ruang untuk menyimpan barang. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk menjelaskan terbentuknya model persediaan dua gudang untuk barang yang rusak dengan parsial backlogging dan skema pembayaran di muka, menentukan solusi dari model persediaan tersebut, menentukan biaya total serta biaya total optimumnya, dan melakukan analisis sensitivitas terhadap perubahan parameter yang ada. Hasil dari penelitian ini ialah diperoleh model persediaan dua gudang untuk barang yang rusak dengan parsial backlogging dan skema pembayaran di muka beserta solusinya. Kemudian, menentukan biaya total dan mengoptimumkan biaya total model persediaan tersebut hingga diperoleh solusinya dan akan dilakukan analisis sensitivitas tehadap perubahan parameter yang ada.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI