DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGEMBANGAN E-MODUL SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN BIOLOGI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI DI SMAN 6 BARABAI
PENGARANG:RISNA AGUSTINA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-10-21


Biologi merupakan salah satu bidang studi dalam ilmu pengetahuan alam yang berhubungan dengan makhluk hidup dengan lingkungannya yang mengandung banyak konsep yang harus  dikuasai oleh siswa. Karena itu, biologi tergolong mata pelajaran yang sulit dipahami oleh siswa, melihat dari permasalahan terbatasnya fasilitas menuntut guru agar dapat menggunakan media yang praktis dan dapat diakses seluruh siswa, serta siswa membutuhkan media yang menarik dan praktis sehingga tidak sulit digunakan saat belajar. Melalui modul elektronik berbasis Flipbook ini diharapkan menjadi solusi dari permasalahan tersebut agar para siswa maupun guru mampu berkolaborasi dalam setiap kegiatan belajar. Tujuan penelitian ini adalah (1) Mengetahui bagaimana tahapan pengembangan e-modul berbasis Flip PDF Professional pada mata pelajaran Biologi khususnya tentang Struktur dan Fungsi Sel, Struktur dan Fungsi Jaringan Tumbuhan, serta Struktur dan Fungsi Jaringan Hewan untuk siswa kelas XI jurusan IPA di SMAN 6 Barabai, (2) Mengetahui bagaimana kelayakan emodul pada mata pelajaran Biologi sebagai sumber belajar siswa kelas XI jurusan IPA di SMAN 6 Barabai, (3) Bagaimana hasil belajar siswa saat menggunakan emodul pada mata pelajaran Biologi sebagai media pembelajaran siswa kelas XI jurusan IPA di SMAN 6 Barabai?. Penelitian ini menggunakan model pengembangan Borg & Gall. Adapun tahapan yang sudah dimodifikasi yaitu, perencanaan, pengembangan produk, uji validasi produk, revisi hasil validasi produk,  uji coba produk dan desiminasi dan implementasi. 

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) Hasil validasi ahli media mendapat persentase 88% dengan kualifikasi “sangat layak”. (2) Hasil validasi ahli materi mendapatkan nilai persentase 82% dengan kualifikasi “sangat layak”. (3) Hasil uji coba produk dengan jumlah siswa 42 orang diperoleh sebesar 75% dengan kategori “Layak”. Dari hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa modul elektronik berbasis Flip PDF Professional sebagai media pembelajaran Biologi kelas XI di SMAN 6 Barabai dinyatakan layak digunakan. (4) Berdasarkan perhitungan Uji T Berpasangan diperoleh thitung sebesar 7,609 sedangkan ttabel 2,131 dengan db = N-1 = 16-1 = 15, dan taraf signifikan sebesar 0,05. Karena thitung > ttabel yaitu 7,609 > 2,131 maka H0 ditolak dan Ha diterima. Sehingga dapat dikatakan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar sebelum dan sesudah menggunakan e-modul sebagai media pembelajaran.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI