DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PROFIL INDUSTRI RUMAH TANGGA KERIPIK DI KELURAHAN SEKUMPUL KECAMATAN MARTAPURA KABUPATEN BANJAR (STUDI KASUS KERIPIK SINGKONG CITA RASA)
PENGARANG:NOOR AIDAYANTI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-10-25


Industri pengolahan hasil pertanian adalah kegiatan merubah bentuk dari hasil pertanian sehingga dapat memenuhi kebutuhan manusia. Pengolahan hasil pertanian dapat berupa makanan yang memenuhi kebutuhan manusia, salah satunya adalah keripik singkong. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis profil industri rumah tangga yang meliputi karakteristik pelaku usaha, aspek manajemen, aspek produksi, aspek keuangan dan aspek pemasaran serta menganalisis permasalahan yang dihadapi dalam industri rumah tangga keripik singkong Cita Rasa. Analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif untuk mendapatkan profil industri rumah tangga, aspek manajemen, aspek produksi, saluran pemasaran dan permasalahan yang dihadapi. Sedangkan untuk menghitung biaya, penerimaan dan keuntungan usaha dengan menggunakan rumus matematis. Dari hasil penelitian diperoleh, biaya total yang dikeluarkan Usaha keripik singkong Cita Rasa selama 3 bulan sebesar Rp 157.107.374 Penerimaan sebesar Rp 452.310.000 dan Keuntungan sebesar Rp 295.202.626 Saluran pemasaran pada keripik singkong cita rasa ada dua yaitu, saluran tingkat 0 dan saluran 1 tingkat

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI