DIGITAL LIBRARY



JUDUL:HUBUNGAN LAMA KEMOTERAPI DENGAN KONSEP DIRI PASIEN KANKER PAYUDARA YANG MENJALANI KEMOTERAPI DI RSUD ULIN BANJARMASIN
PENGARANG:Muhamad Setiawan
PENERBIT:FAKULTAS KEDOKTERAN
TANGGAL:2018-09-10


ABSTRAK
HUBUNGAN LAMA KEMOTERAPI DENGAN KONSEP DIRI PASIEN KANKER PAYUDARA YANG MENJALANI KEMOTERAPI DI RSUD ULIN BANJARMASIN
Muhamad Setiawan
Latar Belakang: Kanker payudara adalah suatu penyakit pertumbuhan sel yang abnormal pada jaringan payudara. Salah satu penanganannya adalah kemoterapi yang diberikankan secara terjadwal sesuai siklus dan lama kemoterapi yang telah ditentukan. Pemberian kemoterapi dapat menimbulkan efek samping yang berpengaruh terhadap fisik serta psikologis pasien, sehingga dapat mempengaruhi kondisi konsep diri.
Tujuan: Untuk mengetahui hubungan lama kemoterapi dengan konsep diri pasien kanker payudara yang menjalani kemoterapi di RSUD Ulin Banjarmasin.
Metode: Penelitian ini menggunakan desain cross sectional. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel 68 responden yaitu pasien kanker payudara yang menjalani kemoterapi di ruang Edelweis RSUD Ulin Banjarmasin dari bulan Juni-Juli 2018. Instrumen penelitian berupa lembar kuesioner data demografi, lama kemoterapi dan konsep diri pasien. Analisa data menggunakan uji spearman’s rho.
Hasil: Terdapat hubungan negatif dengan keeratan hubungan kuat antara lama kemoterapi dengan konsep diri pasien kanker payudara yang menjalani kemoterapi (p=0,000, α=0,05, r=-0,663)
Diskusi: Pemberian kemoterapi disertai efek samping yang ditimbulkan dapat mempengaruhi kondisi fisik serta psikologis pasien, diharapkan tenaga medis dapat memberikan perawatan secara holistik kepada pasien.
Kata Kunci: Kanker Payudara, Kemoterapi, Lama Kemoterapi, Konsep Diri

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI