DIGITAL LIBRARY



JUDUL:LAPORAN PENELITIAN SKRIPSI ANALISIS PEMASARAN USAHA BUDIDAYA IKAN PATIN (Pangasius sp.) DI KAWASAN MINAPOLITAN KABUPATEN BANJAR PROVINSI KALIMANTAN SELATAN
PENGARANG:APRIDHO RIANDY
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-11-22


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pemasaran ikan patin hasil budidaya di Kawasan Minapolitan Kabupaten Banjar, Provinsi Kalimantan Selatan. Metode penelitian tempat menggunakan purposive sampling, sedangkan data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan kusioner. Metode pengambilan sampel untuk pembudidaya menggunakan simple random samplingdengan jumlah 32 orang, sedangkan sampel untuk lembaga pemasaran menggunakan snowball samplingdengan jumlah pedagang pengumpul sebanyak 8 orang dan pedagang pengecer sebanyak 10 orang. Analisis data meliputi (a) analisis saluran pemasaran, (b) analisis margin pemasaran, dan (c) analisis farmer’s share. Hasil analisis menunjukkan bahwa (a) ada 2 jenis saluran pemasaran, yaitu (1) pembudidaya ikan menjual ikannya ke pedagang pengumpul lalu menjualnya ke pedagang pengecer; (2) pembudidaya ikan menjual ikannya langsung ke pedagang pengecer; (b) nilai margin pemasaran adalah Rp 8.000/kg (pedagang pengumpul) dan Rp 2.000/kg (pedagang pengecer); (c) nilai Farmer’s share adalah 69%.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI