DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS KELAYAKAN USAHA PEMBENIHAN IKAN NILA SETELAH TERDAMPAK BANJIR DESA SUNGAI LANDAS KECAMATAN KARANG INTAN KABUPATEN BANJAR PROVINSI KALIMANTAN SELATAN
PENGARANG:Muhammad Satria Putra Utama
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-12-07


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kelayakan usaha pembenihan ikan nila di Kolam Runjat Desa Sungai Landas Kecamatan Karang Intan Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan. Tempat penelitian ini ditentukan berdasarkan metode Purpossive Sampling dengan alasan bahwa di Desa Sungai Landas terdapat usaha pembenihan ikan nila. Metode pengumpulan data yang digunakan pada saat pelaksanaan kegiatan penelitian adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data meliputi (a) Reveneu Cost Ratio, (b) Payback Period, (c) Break Event Point, (d) Net Present Value, (e) Net Benefit Cost Ratio, (f) Internal Rate Of Ratio. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Usaha Pembeniahan Ikan Kolam Runjat layak dilanjutkan. nilai Reveneu Cost Ratio (R/C) yaitu 2,1 waktu untuk mengembalikan investasi selama 1,64 tahun atau 19 bulan, Break Even Point, BEP produksi diperoleh titik impas 1.416.220 ekor, dan BEP harga Rp 118, nilai Net Present Value(NPV) sebesar Rp. 4.879.627, Net Benefit Cost Ratio (Net B/C)menunjukan bahwa nilai Net B/C > 1 yaitu 3,46, nilai Internal Rate of Ratio (IRR) menunjukkan 61,28.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI