DIGITAL LIBRARY



JUDUL:TAMAN OLAHRAGA TABALONG
PENGARANG:Mukarramah
PENERBIT:FAKULTAS TEKNIK
TANGGAL:2018-09-19


ABSTRAK
Olahraga merupakan bagian penting dalam kehidupan manusia, selain untuk menghindari kemungkinan terkena penyakit, juga dapat menjaga tubuh tetap sehat dan bugar sehingga dapat meningkatkan performa dalam aktivitas sehari-hari. Taman Olahraga Tabalong menawarkan jenis olahraga yang bersifat rekreatif dan rekreasi yang bersifat olahraga. Fasilitas yang ditawarkan berupa rekreasi keluarga maupun orang yang hanya ingin melakukan aktivitas olahraga. Oleh sebab itu, untuk menjangkau masyarakat yang lebih luas, dengan tujuan untuk meningkatkan kebugaran masyarakat kota, maka diperlukan sebuah wadah yang mampu memfasilitasi program olahraga dan rekreasi secara bersamaan, sehingga masyarakat kota akan berolahraga dengan cara yang rekreatif. Hal ini dicapai dengan metode superimpose yaitu menggabungkan dua program spasial antara olahraga dengan taman, sehingga masing-masing program akan terpicu dan tujuan yang ingin dicapai akan terwujud.
Kata kunci : olahraga, bugar, rekreasi, superimpose.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI