DIGITAL LIBRARY



JUDUL:UPAYA MENINGKATKAN TEKNIK VOKAL SISWA MELALUI KOLABORASI METODE DRILL DAN DEMONSTRASI DI SMP NEGERI 1 PADANG BATUNG
PENGARANG:RAJABBI AQMAL
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-12-15


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan upaya pada peningkatan teknik vokal melalui kolaborasi metode drill dan demonstrasi yang dilaksanakan di SMP Negeri 1 Padang batung kabupaten Hulu Sungai Selatan, permasalahan dalam penelitian ini adalah intonasi siswa dalam bernyanyi yang tidak tepat, artikulasi yang tidak jelas, dan pernapasan yang tidak tepat, yang pada akhirnya memicu terjadinya penggerusan atau pemenggalan kata dalam lagu menjadi tidak tepat. Sehingga Sehingga berpengaruh pada ketuntasan minimal siswa yang tidak memenuhi (KKM). Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas atau PTK model Kemmis dan Mc Taggart yang dilaksanakan dalam dua siklus, setiap siklus terdiri dari empat tahap, yaitu: 1) perencanaan, 2) pelaksanaan, 3) pengamatan dan 4) refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa yang ikut pada kegiatan ekstrakulikuler musik bidang solo vokal di SMP Negeri 1 Padang Batung yang berjumlah 15 yang terdiri 6 laki-laki 9 perempuan, yang dimana siswa membutuhkan arahan dan wawasan dalam mempelajari teknik vokal.

Validitas yang digunakan dalam penelitian ini adalah validitas demokratis, hasil, proses, katalitik, dan dialogis. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan skor persentase. Aspek penilaian yang digunakan dalam tes praktik meliputi: a) intonasi, b) artikulasi, dan c) pernapasan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Pertama, pembelajaran dengan upaya meningkatkan kemampuan vokal melalui Kolaborasi metode drill dan demonstrasi Pada siswa SMP Negeri I Padang Batung meningkatkan keterampilan teknik vokal siswa dalam bernyanyi. kedua ; Hal ini dapat dibuktikan dengan perolehan skor rata-rata dari hasil evaluasi menyanyi. Nilai rata-rata yang diperoleh adalah 68,66 pra siklus, 79,00 siklus I, dan 86,00 siklus II.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI