DIGITAL LIBRARY



JUDUL:VARIASI TANAMAN AIR SEBAGAI MEDIA UNTUK PERTUMBUHAN CACING SUTRA (Tubifex sp.) DENGAN SISTEM RESIRKULASI AIR
PENGARANG:YUNITA ASMA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2022-12-21


Cacing sutra (Tubifex sp.) merupakan pakan yang sangat popular dan efektif untuk larva atau benih ikan karena kandungan nilai gizi yang tinggi seperti protein, lemak, mineral, vitamin B12, asam amino dan lemak tidak jenuh untuk memenuhi kebutuhan nutrisi bagi pertumbuhan benih ikan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan tanaman air sebagai media budidaya cacing sutra terhadap pertumbuhan cacing sutra dan menganalis tanaman air yang cocok sebagai media budidaya cacing sutra yang mampu memberikan pertumbuhan yang tinggi. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) menggunakan 5 perlakuan dan 3 pengulangan yaitu perlakuan  A 100% lumpur sawah, perlakuan B 50% lumpur sawah + 50% kayu apu, perlakuan C 50% lumpur sawah + 50% kiambang, perlakuan D 50% lumpur sawah + 50% eceng gondok dan perlakuan E 50% lumpur sawah + 50% genjer. Hasil penelitian perlakuan C 50% lumpur sawah + 50% kiambang merupakan yang terbaik terhadap pertumbuhan panjang dan bobot biomassa. Hasil analisa kualitas air masih berada dikisaran yang optimal untuk budidaya cacing sutra:  26,5oC-26,5oC, DO 2,50-4,32 mg/L, pH 6,19-6,11 dan amoniak 0,01mg/L. 

 

Kata kunci : cacing sutra, kompos tanaman air, bobot biomassa, pertumbuhan panjang, rasio C/N.

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI