DIGITAL LIBRARY



JUDUL:STUDI POLA PENGELOLAAN LIMBAH PADAT BAHAN BERBAHAYA DAN BERACUN (B3) PUSKESMAS DI KOTA BANJARMASIN (KECAMATAN BANJARMASIN SELATAN, DAN BANJARMASIN TIMUR)
PENGARANG:Wendy Noviantoro
PENERBIT:FAKULTAS TEKNIK
TANGGAL:2018-09-25


Limbah medis yang dihasilkan dari puskesmas diangggap sumber mata
rantai penyebaran penyakit yang menular ke sekitar lingkungannya. Penelitian ini
bertujuan untuk menganalisis timbulan dan komposisi, serta mengetahui kondisi
pengelolaan limbah padat B3 pada fasilitas kesehatan puskesmas di wilayah
Kota Banjarmasin khususnya Kecamatan Banjarmasin Selatan dan Banjarmasin
Timur. Metode yang digunakan pada penelitian ini antara lain observasi
lapangan, sampling dan wawancara. Pengukuran laju timbulan limbah padat B3
dilakukan selama 8 hari dangan masa percobaan 2 hari di seluruh puskesmas di
Kecamatan Banjarmasin Selatan dan Banjarmasin Timur. Rata-rata timbulan
yang dihasilkan sebesar 0,61 kg/puskesmas/hari dengan rata-rata persentase
komposisi limbah terbanyak diseluruh puskesmas adalah limbah infeksius yaitu
sebesar 48,24 %. Pola pengelolaan limbah yang diterapkan diseluruh
puskesmas meliputi pemilahan langsung ditiap ruangan, pewadahan,
pengumpulan, pemindahan, dan menyimpanan. Sedangkan untuk pengangkutan
limbah B3 dan proses akhir dilakukan oleh Dinas Kesehatan yang bekerjasama
dengan RSUD Ulin Kota Banjarmasin.
Kata Kunci: Layanan kesehatan, Puskesmas, Limbah Padat B3.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI