DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Pengaruh Literasi Keuangan dan Gaya Hidup Terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa (Studi Kasus Mahasiswa Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial FKIP Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin)
PENGARANG:Annisa
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-01-21


ABSTRAK

Annisa, 2023. Pengaruh Literasi Keuangan dan Gaya Hidup Terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa (Studi Kasus Mahasiswa Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial FKIP Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin). Skripsi, Program Studi Pendidikan Ekonomi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. (Pembimbing I : Maulana Rizky, SE, M.Acc, Ak. Pembimbing II : Dr. Baseran Nor, M.Pd. ).

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh literasi keuangan dan gaya hidup terhadap perilaku konsumtif mahasiswa pada mahasiswa beasiswa KIP angkatan 2021 Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian terdiri dari 137 mahasiswa dari semua mahasiswa beasiswa KIP di Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin, teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan google form untuk uji validitas dan reliabilitas, analisis data menggunkan teknik analisis deskriptif dan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara literasi keuangan dan gaya hidup terhadap perilaku konsumtif mahasiswa pada mahasiswa beasiswa KIP angkatan 2021 Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin. Hal ini dapat dilihat dari persamaan regresi linear berganda adalah Y = 25.088 + 0,117 X1 + 0,235 X2. Berdasarkan uji hipotesis diketahui nilai signifikansi (Sig.) sebesar 0,001 < 0,05 dan nilai F hitung 6.988 > F tabel 0.159, sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara literasi keuangan dan gaya hidup terhadap perilaku konsumtif mahasiswa Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin.

Kata Kunci : Literasi Keuangan, Gaya Hidup, dan Perilaku Konsumtif.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI