DIGITAL LIBRARY



JUDUL:STASIUN KERETA API SARABA KAWA di TABALONG
PENGARANG:Rizki Mutia
PENERBIT:FAKULTAS TEKNIK
TANGGAL:2018-10-04


Dilihat dari garis besarnya, perancangan stasiun kereta api ini didasarkan dari isu-isu yang beredar pada media massa, yaitu dari media cetak maupun media elektronik yang menyatakan bahwa adanya rencana pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan untuk membangun serta mengusung sarana transportasi darat berupa sarana angkutan kereta api yang diharapkan dapat membantu masyarakat untuk lebih bisa beralih dari angkutan pribadi ke angkutan umum untuk efisiensi waktu maupun biaya perjalanan antar daerah di Kalimantan Selatan.
Dengan menggunakan sarana transportasi ini juga polusi udara yang diakibatkan oleh bahan bakar minyak fosil dari kendaraan pribadi dapat diminimalisir jumlah pengeluarannya terhadap lingkungan sekitarnya.
Stasiun dalam perancangan ini juga diharapkan dapat menjadi sebuah sarana yang memberikan suasana kenyamanan, efisien dalam penggunaan ruangnya, serta diusahakan dapat memberikan kemudahan bagi pengunjung maupun pengelola dalam sirkulasi di stasiun kereta api ini secara keseluruhan.
Menurut pengamatan, bisa dihasilkan kesimpulan perancangan ini ialah menjadikan rancangan stasiun kereta api yang dapat memberikan suasana nyaman kepada pengunjungnya dengan memberikan suasana ruang yang teratur dalam hal penyusunan ruang-ruangnya berdasarkan fungsi yang telah ditentukan berdasar sirkulasi yang dirancang secara teratur.
Kata kunci: Stasiun kereta api, Efisien, Sirkulasi.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI