DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Pengaruh Masa Simpan Terhadap Kualitas Teh Bajakah (Uncaria acida Roxb)
PENGARANG:IHZA SYAHPUTRA-214
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-02-08


Penelitian ini dilatarbelakangi oleh banyaknya produk teh bajakah yang dipasaran yang belum diketahui kualitasnya. Penelitian dilaksanakan selama kurang lebih 4 bulan (Mei-Agustus 2022), bertempat di laboratorium Teknologi, Fakultas Kehutanan Universitas Lambung Mangkurat dan Ruang Produksi Teh Herbal, Pusat Unggulan Iptek Perguruan Tinggi Pusat Inovasi Teknologi, Komersialisasi, Managemen: Hutan dan Lahan Basah, Universitas Lambung Mangkurat (PUI PHLB ULM). Metode penelitian yang digunakan yakni Rancangan Acak Lengkap dengan 4 perlakuan dan 3 ulangan, kemudian dianalisis menggunakan Analis of varians (ANOVA) dengan selang kepercayaan 5% dan 1%. Jika terdapat perlakuan berpengaruh nyata atau sangat nyata, maka dilanjutkan dengan uji lanjut yakni uji Duncan’s Multiple Range Test (DMRT) untuk mengetahui letak beda antar perlakuan. Selanjutnya perlakuan dibandingkan dengan SNI Teh Hitam Celup 3753:2014. Parameter yang diamati antara lain uji laboratorium (kadar air, dan Angka Lempeng Total), dan uji organoleptik (warna, bau, dan rasa). Pengujian organoleptik menggunakan uji deskripsi.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa masa simpan teh bajakah (Uncaria acida Roxb) selama 4 bulan penyimpanan tidak berpengaruh nyata terhadap kadar air, warna, bau, dan rasa panelis terhadap teh yang dihasilkan, dan berpengaruh nyata terhadap angka lempeng total. Jika dibandingkan dengan SNI 3753:2014, hasil terbaik didapatkan pada maksimal penyimpanan 2 bulan yang memenuhi standar, khususnya pada parameter bau dan rasa.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI