DIGITAL LIBRARY



JUDUL:PENGEMBANGAN BUKU ILMIAH POPULER TENTANG KEANEKARAGAMAN JENIS TANAMAN HIAS DALAM UPAYA MELATIH KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA SMA
PENGARANG:Janita Rusmana
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-02-08


Janita Rusmana, 2022. Pengembangan Buku Ilmiah Populer Tentang Keanekaragaman Jenis Tanaman Hias dalam Upaya Melatih Kemampuan Berpikir Kritis Siswa SMA. Magister Pendidikan Biologi, Universitas Lambung Mangkurat. Pembimbing (I) Prof. Dr. H. Muhammad Zaini, M.Pd dan (II) Prof. Dr. Hj. Atiek Winarti, M.Pd., M.Sc

 

Permasalahan yang terjadi pada pembelajaran Biologi di SMA adalah belum banyak bahan ajar berbasis potensi lokal untuk melatih kemampuan berpikir kritis siswa. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan validitas, kepraktisan dan keefektifan buku ilmiah populer yang berjudul “Keanekaragaman Jenis Tanaman Hias (Di Kawasan Objek Wisata Pagat, Desa Pagat Kecamatan Batu Benawa Kabupaten Hulu Sungai Tengah)”. Metode penelitian menggunakan evaluasi formatif berdasarkan desain Tessmer yang terdiri dari evaluasi diri, validasi ahli (3 dosen), uji perorangan (3 siswa), uji kelompok kecil (5 siswa) dan uji lapangan (10 siswa). Hasil penelitian validitas BIP memperoleh kriteria sangat valid berdasarkan hasil validasi dari tiga dosen ahli. Kepraktisan isi melalui uji perorangan memperoleh kriteria sangat baik. Kepraktisan harapan melalui uji kelompok kecil berdasarkan respon siswa SMA memperoleh kriteria sangat baik dan keterlaksanaan BIP oleh observer memperoleh kriteria sangat baik. Kepraktisan harapan dan aktual melalui uji lapangan berdasarkan respon siswa SMA memperoleh kriteria sangat baik dan keterlaksaan BIP memperoleh kriteria sangat baik. Keefektifan harapan dan aktual mendapatkan kriteria sangat baik digunakan oleh siswa SMA karena telah terpenuhi yang artinya BIP mudah untuk digunakan. Hal ini didukung oleh respon positif dari siswa terhadap pembelajaran menggunakan BIP yang dikembangkan. Kemampuan berpikir kritis siswa termasuk kategori sedang dengan rata-rata N-Gain sebesar 0,5 sehingga dapat diimplementasikan dalam pembelajaran. Kesimpulannya pengembangan BIP yang dikembangkan valid, praktis dan efektif digunakan dalam upaya melatih kemampuan berpikir kritis siswa.

 

Kata kunci: Validitas, Kepraktisan, Keefektifan, dan Buku Ilmiah Populer.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI