DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Analisis Keuntungan dan Kelayakan Usaha Pedagang Pengecer Buah di Kecamatan Banjarmasin Tengah
PENGARANG:Fadiya Nurul Azizah
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-02-11


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa keuntungan dan kelayakan usaha 

pedagang pengecer buah di Kecamatan Banjarmasin Tengah. Teknik analisis data 

menggunakan analisis keuntungan, penerimaan, dan perhitungan biaya total. 

Pengumpulan data dilaksanakan dengan cara wawancara, kuesioner, dan obervasi 

langsung. Data primer diambil oleh peneliti melalui observasi langsung di lapangan dan 

wawancara terhadap responden dengan instrumen berupa daftar pertanyaan yang sudah 

disusun, sementara data sekunder adalah hasil studi kepustakaan. Populasi dan sampel 

dari penelitian ini berjumlah 37 pedagang dengan teknik sampling mempergunakan 

purposive sampling. 

Hasil penelitian mengungkapkan pendapatan buah eceran di Kecamatan 

Banjarmasin Tengah sebesar Rp4.908.931 per bulan. Hasil uji kelayakan usaha pedagang 

buah eceran menghasilkan nilai BEP Rp5.593.812. Selain itu, nilai R/C dari usaha 

dagang buah eceran di Kecamatan Banjarmasin Tengah senilai 1,32. 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI