DIGITAL LIBRARY



JUDUL:DINAMIKA KANDUNGAN AIR TANAH TANAMAN JERUK SIAM (Citrus reticulata) DENGAN PENDEKATAN NERACA AIR TANAMAN DI AREAL PASANG SURUT
PENGARANG:RICHARD AGUNG NUGRAHA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-02-28


Penelitian ini bertujuan untuk menelaah kandungan air tanah di areal pertanaman jeruk siam pada tanaman yang belum berbunga dan menelaah kandungan air tanah di areal pertanaman jeruk siam pada tanaman yang sudah berbunga. Penelitian dilakukan di Kabupaten Barito Kuala dan dilaksanakan pada bulan Agustus-Oktober 2021.

Penelitian ini menggunakan dua sumber data yaitu data primer yang diperoleh dari sampel tanah dan data sekunder yang diperoleh dari BPS (Biro Pusat Statistik) Kabupaten Barito Kuala. Analisis kandungan air tanah dilakukan dengan menggunakan model neraca air yang diperoleh dengan memodifikasi neraca air lahan Thorthwaite dan Mather (1957) dan pengukuran air tanah secara gravimetrik dan volumetrik dilakukan dengan mengambil sampel tanah menggunakan ring sampel dari lokasi penelitian serta memperoleh nilai evapotranspirasi standar yang diperoleh dengan menggunakan software Cropwatversi 8.0.  Penelitian dilakukan pada 6 sampel tanah di lokasi yang berbeda dan dibagi menjadi dua fase yaitu 3 sampel pada tanaman yang belum berbunga dan 3 sampel pada tanaman yang sudah berbunga.   

Hasil penelitian keenam sampel pada tanaman yang belum berbunga dan tanaman yang sudah berbunga mengalami surplus air pada bulan Januari, Februari, Maret, April Mei, Juni, Oktober, November dan Desember sedangkan pada bulan Juli, Agustus dan Septembermengalami defisit air.

Berasarkan perhitungan kandungan air tanah secara gravimetrik dan volumetrik terhadap masing-masing 3 sampel tanah tanaman yang belum berbunga dan tanaman yang sudah berbunga, menunjukan rata-rata kandungan air tanah pada bulan Juli sampai September secara berurutan adalah sebesar 76%, 54%, 49% dan 69%, 51%, 47%  (kategori belum tercukupi), sedangkan pada bulan Oktober sebesar 62% dan 59%, bulan Nopember sampai Juni masing-masing sebesar 87% dan 79% (kategori sudah mencukupi).

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI