DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS USAHA DAN PEMASARAN KERUPUK IKAN PIPIH DI KECAMATAN BAKUMPAI KABUPATEN BARITO KUALA PROVINSI KALIMANTAN SELATAN
PENGARANG:Aulia Aziza
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-03-02


ANALISIS USAHA DAN PEMASARAN KERUPUK IKAN PIPIH DI

KECAMATAN BAKUMPAI KABUPATEN BARITO KUALA PROVINSI

KALIMANTAN SELATAN

Aulia Aziza1

, Rina Mustika2

, Muhammad Adnan Zain2

1Mahasiswa Program Studi Sosial Ekonomi Perikanan

2Dosen Program Studi Sosial Ekonomi Perikanan

Coresponding email: (auliaaziza082@gmail.com)

ABSTRAK

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kelayakan usaha kerupuk ikan

pipih di Kecamatan Bakumpai Kabupaten Barito Kuala, mengetahui besarnya penerimaan

dan pendapatan yang diperoleh dalam usaha pembuatan kerupuk ikan pipih di Kecamatan

Bakumpai Kabupaten Barito Kuala. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah

metode sensus, dimana untuk penetapan responden dilakukan kepada pelaku usaha

pembuatan kerupuk ikan pipih di Kecamatan Bakumpai Kabupaten Barito Kuala.

Berdasarkan hasil penelitian dan olahan data produksi menunjukkan penerimaan kerupuk

ikan pipih dari ke 4 Poklahsar penerimaan yang didapatkan Poklahsar Berdikari Rp.

84.000.000, Poklahsar Berkat Usaha Rp. 84.000.000, Poklahsar Barakat Cangkal Rp.

90.000.000, Poklahsar Sama Berjuang Rp. 90.000.000. Apabila nilai NPV > 0, maka

artinya investasi dapat memberikan manfaat bagi perusahaan dengan rekomendasi usaha

layak untuk dijalankan, dalam perhitungan ini ke empat Poklahsar dapat disimpulkan layak.

Nilai Gross B/C > 1, maka artinya investasi dapat memberikan manfaat bagi perusahaan

dengan rekomendasi usaha layak untuk dijalankan, untuk perhitungan ini juga ke empat

Poklahsar dapat dikatakan layak. Nilai IRR yang didapat tidak rasional karena lebih besar

dari 100%. untuk perhitungan ini 4 poklahsar di Kecamatan Bakumpai dapat disimpulkan

hasil IRR nya yaitu tidak rasional.

Kata Kunci : Kelayakan Usaha, Kerupuk Ikan, Ikan Pipih, Poklahsar

 

BUSINESS ANALYSIS AND MARKETING OF CLOWN KNIFEFISH

CRACKERS IN BAKUMPAI DISTRICT, BARITO KUALA REGENCY,

SOUTH KALIMANTAN PROVINCE

Aulia Aziza1

, Rina Mustika 2

, Muhammad Adnan Zain 3

1 Study Program Student Social Economy Fishery

2 Study Program Lecturers Social Economy Fishery

Corresponding email: (auliaaziza082@gmail.com)

ABSTRACT

The purpose of this study was to determine the feasibility of the clown knifefish

cracker business in Bakumpai District, Barito Kuala Regency, to determine the amount of

revenue and income earned in the business of making flat fish crackers in Bakumpai

District, Barito Kuala Regency. The method used in this research is the census method,

where the determination of respondents is carried out to business actors making flat fish

crackers in Bakumpai District, Barito Kuala Regency. Based on the research results and

processed production data, it showed that the acceptance of flat fish crackers from the 4

Poklahsars received Rp. 84,000,000, Poklahsar Thanks to Business Rp. 84,000,000,

Poklahsar Barakat Cangkal Rp. 90,000,000, Poklahsar and Fight Rp. 90,000,000. If the

NPV value is > 0, it means that the investment can provide benefits to the company with

recommendations for a feasible business to run, in this calculation the four Poklahsars can

be concluded as feasible. Gross B/C value > 1, it means that investment can provide

benefits for the company with recommendations for a feasible business to run, for this

calculation the four Poklahsar can be said to be feasible. The IRR value obtained is

irrational because it is greater than 100%. for this calculation Poklahsar it can be concluded

that the IRR results are irrational.

Keywords: Business Feasibility, Fish Crackers, Clown knifefish, Poklahsar

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI