DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS HARGA POKOK PRODUK DAN NILAI TAMBAH PADA PRODUK BRIKET BERBAHAN LIMBAH BIOMASSA SUMBER DAYA LAHAN BASAH
PENGARANG:MUHAMMAD DEO PRATAMA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-03-02


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui harga pokok produk dan nilai tambah dari biobriket berbahan limbah daun nanas, kulit aren, dan purun danau. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei sampai November 2022 bertempat di Fakultas pertanian Universitas Lambung Mangkurat. Untuk menghitung HPP dari biobriket berbahan limbah daun nanas, kulit aren dan purun danau dilakukan dengan menggunakan metode variable costing. Perhitungan harga pokok produksi menggunakan metode variable costing dilakukan dengan cara menjumlahkan biaya bahan baku, biaya tenaga kerja langsung dan biaya overhead produksi variabel. Sedangkan untuk mengetahui nilai tambah biobriket berbahan limbah daun nanas, kulit aren dan purun danau dilakukan dengan menggunakan metode hayami.

Hasil dari Harga pokok produk metode variable costing pada briket berbahan limbah biomassa sumber daya lahan basah adalah sebesar Rp 799/buah atau Rp 160/g. Nilai tambah dari briket berbahan limbah biomassa sumber daya lahan basah adalah sebesar Rp 4,17/ g dengan rasio nilai tambahnya sebesar 33%.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI