DIGITAL LIBRARY



JUDUL:KARAKTERISTIK TANAH DI BAWAH NAUNGAN TANAMAN BERDAUN LEBAR DAN BERDAUN JARUM PADA TANAH ULTISOL DI LAHAN FAKULTAS PERTANIAN ULM BANJARBARU
PENGARANG:PUTRI MUHLISAH
PENERBIT:FAKULTAS PERTANIAN
TANGGAL:2018-10-23


RINGKASAN
Putri Muhlisah. Karakteristik Tanah di Bawah Naungan Tanaman Berdaun Lebar dan Tanaman Berdaun Jarum Pada Tanah Ultisol di Lahan Fakultas Pertanian ULM Banjarbaru di bawah bimbingan Ir. Meldia Septiana, M.Si dan Ir. Antar Sofyan, MP.
Karakteristik tanah secara umum didefinisikan sebagai usaha untuk membeda-bedakan tanah berdasar sifat – sifat yang dimilikinya. Tanah memiliki sifat dan karakteristik yang berbeda-beda, misalnya yang berwarna merah, hitam, kelabu, ada yang bertekstur pasir, debu, liat dan sebagainya. Untuk membedakan sifat tanah tersebut dilakukan klasifikasi tanah. Karakteristik tanah dapat dilihat dari sifat fisika tanah, kimia tanah dan biologi tanah (Madjid, 2005).
Tujuan penelitian untuk mengetahui karakteristik tanah di bawah naungan tanaman berdaun lebar dan tanaman berdaun jarum pada tanah Ultisol di lahan Fakultas Pertanian ULM Banjarbaru. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan melakukan survei di lapangan secara purposive sampling. Parameter yang digunakan untuk menentukan karakteristik tanah meliputi pH tanah, C- organik, KTK ( Kapasitas Tukar Kation), KB (Kejenuhan Basa), P-total, K-total, N-total dan BD (Bulk density).
Hasil penelitian menunjukkan pada parameter tertentu memiliki nilai karakteristik tanah yang berbeda.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI