DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Ragam Bahasa Jargon di Persemaian Permanen Unit Pelaksana Teknis Daerah Balai Perbenihan Tanaman Hutan Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan
PENGARANG:Ayu Anindya Sekarndari
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-04-13


Pekerja di Persemaian Permanen Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Balai Perbenihan Tanaman Hutan (BPTH) Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan merupakan kelompok sosial yang bekerja di bidang tanaman hutan. Komunikasi antarpekerja memiliki kosakata khusus berkaitan dengan perbenihan tanaman hutan yang kurang dipahami oleh masyarakat di luar kelompok mereka. Kosakata itu disebut dengan jargon, yang berfungsi untuk mempermudah interaksi saat bekerja. Jargon pekerja disana sifatnya tidak tertutup bagi masyarakat umum.

Tujuan penelitian ini ialah untuk mendeskripsikan bentuk, makna, dan fungsi jargon pekerja di Persemaian Permanen UPTD BPTH Dishut Kalsel. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, teknik simak bebas libat cakap (SBLC), dan teknik dokumentasi. Metode analisis yang digunakan ialah metode deskriptif-kualitatif dengan teknik analisis data interaktif. Sumber data penelitian ini berupa tuturan dari pekerja.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat; 1) Bentuk bahasa jargon pekerja di Persemaian Permanen, berupa: kata dasar, kata berimbuhan, singkatan/akronim, frasa, dan kata ulang; 2) Makna bahasa jargon pekerja di Persemaian Permanen, berupa: makna leksikal, makna gramatikal, makna kontekstual dan makna istilah; 3) Fungsi bahasa jargon pekerja di Persemaian Permanen berupa: fungsi instrumental, fungsi regulasi, fungsi representasi, fungsi interaksional, dan fungsi heuristis. Saran yang diberikan ialah peneliti berharap penelitian ini dapat menjadi bahan rujukan peneliti selanjutnya, serta menjadi bahan pembelajaran tingkat perguruan tinggi pada mata kuliah kajian sosiolinguistik.

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI