DIGITAL LIBRARY



JUDUL:KETERAMPILAN “MENULIS TEKS REKON” BERDASARKAN PENGALAMAN PRIBADI PESERTA DIDIK KELAS X-F MAN 2 KOTA BANJARMASIN
PENGARANG:RIZKY AMALIA
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-06-13


Amalia, Rizky. 2023. Keterampilan “Menulis Teks Rekon” Berdasarkan Pengalaman Pribadi Peserta Didik Kelas X-F MAN 2 Kota Banjarmasin. Skripsi. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, FKIP, ULM, Banjarmasin. Pembimbing: (I) Dr. Sabhan, M.Pd.; (II) Faradina, M.Pd.

 

kata kunci: keterampilan menulis, teks rekon, pengalaman pribadi

 

Keterampilan menulis teks rekon merupakan suatu kemampuan dalam membuat cerita ulang dalam bentuk tertulis, dari kegiatan tersebut dapat memberikan peluang dalam mengembangkan ide, pola pikir, dan kreatifitas.

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keterampilan menulis teks rekon berdasarkan pengalaman pribadi peserta didik kelas X-F MAN 2 Kota Banjarmasin. Penelitian ini mendeskripsikan keterampilan peserta didik berdasarkan unsur dan struktur teks rekon, yaitu alur, penokohan, latar, nilai moral, orientasi, peristiwa, dan re-orientasi.

Jenis penelitian kualitatif. Hal tersebut karena keterampilan menulis teks rekon dideskripsikan melalui hasil tes dalam menulis. Pendekatan yang digunakan deskriptif kualitatif melalui berbentuk kata-kata, kalimat, dan paragraf. Sumber data penelitian ini berjumlah 32 peserta didik. Instrumen penilaian yang digunakan ialah tes tertulis. Teknik pengumpulan data penelitian ini ialah observasi, wawancara, dan tes. Teknik analisis data ialah teknik analisis interaktif.

Berdasarkan aspek yang digunakan untuk menentukan keterampilan ada 32 orang peserta didik sudah tergolong sangat baik dalam menulis teks rekon. Alur yang dikembangkan peserta didik sudah sesuai dengan cerita yang telah terjadi yaitu alur mundur. Penokohan digambarkan secara baik. Latar digambarkan secara baik. Nilai Moral sebagian peserta didik dengan baik. Orientasi sebagian besar dapat mengembangkan secara baik. Peristiwa digambarkan secara baik. Re-orientasi digambarkan secara baik.

Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa peserta didik Kelas X-F MAN 2 Kota Banjarmasin tergolong sangat baik ada 43,75% (14 orang). Peserta didik yang tergolong baik ada 31,25% (10 orang siswa). Peserta didik yang tergolong cukup ada 21,88% (7 orang). Peserta didik yang tergolong kurang ada 3,12% (1 orang).

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI