DIGITAL LIBRARY



JUDUL:Akses Pelaku Penerima Bantuan Usaha Ekonomi Produktif (UEP) Perorangan Program Dinas Sosial di Kabupaten Tabalong
PENGARANG:MUHAMMAD RIZA PAHRIPI
PENERBIT:UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
TANGGAL:2023-06-15


Muhammad Riza Pahripi, 1910413210019, 2023 “Akses Pelaku Penerima Bantuan Usaha Ekonomi Produktif (UEP) Perorangan Program Dinas Sosial di Kabupaten Tabalong dibawah bimbingan Ibu Dra. Hj. Sandra Bhakti Mafriana, M.Si

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Akses Pelaku Penerima Bantuan Usaha Ekonomi Produktif Program Dinas Sosial di Kabupaten Tabalong dengan menggunakan teori prosedural justice yang dikemukan oleh Emami, Bjornlund and Johnston. Dalam penelitian ini menggunakan tipe penelitian yang bersifat deskriptif kualitatif. Untuk memperoleh data yang diperlukan dalam peneltian ini menggunakan instrumen pengumpulan data berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan

Hasil penelitian menunjukan Akses Pelaku Penerima Bantuan Usaha Ekonomi Produktif (UEP) Perorangan Program Dinas Sosial di Kabupaten Tabalong sudah berjalan dengan baik tetapi belum optimal. Dimana masih ditemukan adanya keputusan yang kurang tepat, masih banyak dari masyarakat mengira bahwa bantuan ini diperuntukan untuk kelompok bukan individu serta juga bantuan UEP Perorangan belum terlalu dikenal masyarakat luas dikarenakan penyampian informasi belum secara maksimal disampaikan. Serta dalam hal sikap pelaksana pada program bantuan UEP Perorangan ini masih kurang tegas dalam melakukan pendataan dan memilah memilih penerima bantuan yang layak.

Penulis menyarankan untuk masyarakat jika ada suatu hal yang mengganjal bisa saja langsung menanyakan kepihak pelaksana program agar tidak terjadi kesalapahaman yang membuat permasalahan dalam masyarakat itu sendiri. Untuk kedepannya hendaknya petugas dan yang lainnya mampu memilah dan memilih dengan benar mana yang pantas untuk mendapatkan UEP Perorangan ini agar tidak terjadi kecemburuan sosial lagi untuk kedepannya

Kata Kunci: Akses, Program, Bantuan Usaha Ekonomi Produktif (UEP) Perorangan

 

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI