DIGITAL LIBRARY



JUDUL:ANALISIS PENGARUH AIR ASAM TAMBANG SEKITAR DISPOSAL UCW DI PT JORONG BARUTAMA GRESTON, KECAMATAN JORONG, KABUPATEN TANAH LAUT, PROVINSI KALIMANTAN SELATAN
PENGARANG:M. ADVAN KAMARULLAH
PENERBIT:FAKULTAS TEKNIK
TANGGAL:2019-01-11


ABSTRAK
Nama : M. Advan Kamarullah
Program Studi : Teknik Pertambangan
Judul Skripsi : Analisis Pengaruh Air Asam Tambang Sekitar Disposal
UCW di PT Jorong Barutama Greston, Kecamatan
Jorong, Kabupaten Tanah Laut, Provinsi Kalimantan
Selatan
Disposal UCW pada PT JBG sejak awal penimbunan belum melakukan
pemisahan antara material PAF dan NAF atau metode penimbunan yang sesuai
untuk mencegah pembentukan AAT, hal ini menjadi penyebab utama
pembentukan air asam tambang di disposal. Persoalan lingkungan yang
ditimbulkan karena pengaruh air asam tambang baik selama kegiatan
penambangan maupun pasca penambangan adalah menurunnya kualitas air
tanah jika dialirkan ke sungai, hal ini akan berdampak pada biota yang ada di
perairan, terutama masyarakat yang tinggal di daerah aliran sungai. Maka dari itu
diperlukan adanya analisis pengaruh air asam tambang, pemetaan sebaran pola
aliran AAT dan pengujian kualitas air.
Dalam penelitian ini, sampling dilakukan pada 24 titik lindian di Disposal
UCW dan sekitarnya yang selanjutnya akan dilakukan uji laboratorium untuk
mengetahui baku mutu air, dan mengkorelasikan hasil pengujian terhadap empat
parameter baku mutu air yakni nilai pH, Mn, Fe dan TSS sesuai dengan Pergub
Kalsel No. 036 Tahun 2008. Kemudian merekomendasikan metode pengolahan
AAT di Disposal UCW.
Pada penelitian ini, karakteristik air asam tambang di Disposal UCW
ditunjukkan oleh empat parameter, dimana pH rendah (nilainya secara umum
berkisar antara 2,5 hingga 3,7), konsentrasi logam Fe secara umum cukup
rendah dan konsentrasi logam Mn secara umum tinggi serta tingkat kekeruhan
atau Total Suspended Solid (TSS) secara umum rendah. Berdasarkan penelitian
dan evaluasi keadaan di Disposal UCW, perlu dilakukan penanganan
pengolahan AAT, yakni pembuatan Open Limestone Channel yang dibuat di tiga
area. Di sisi utara disposal, dengan panjang 100 m, lebar 4 m, tinggi 1 m, dan
kemiringan 27o. Kemudian di sisi barat dan selatan disposal, masing-masing
dengan panjang 50 m, lebar 4 m, tinggi 1 m, dan kemiringan 27o.
Kata kunci: Air Asam Tambang, Disposal, pH, Fe, Mn, TSS, Open Channel, Limestone

Berkas PDF
NODOWNLOAD LINK
1FILE 1



File secara keseluruhan dapat di unduh DISINI